Dark/Light Mode

TikTok Bantu Penanganan Covid-19 Senilai Rp 100 M

Kamis, 9 April 2020 17:22 WIB
Penyerahan bantuan dari TikTok untuk penanganan wabah corona ke Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Letjen Doni Monardo. (Foto: Dok. BNPB)
Penyerahan bantuan dari TikTok untuk penanganan wabah corona ke Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Letjen Doni Monardo. (Foto: Dok. BNPB)

RM.id  Rakyat Merdeka - TikTok ikut turun tangan dalam penanggulangan Covid-19 di Indonesia. Aplikasi joget-joget asal China itu menyerahkan bantuan melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 senilai Rp 100 miliar, Kamis (9/4). Bantuan tersebut diperuntukkan bagi penyediaan peralatan medis yang dibutuhkan tenaga kesehatan di Indonesia.       

“Di saat yang sulit ini, kami berkomitmen dalam mendukung dan memberi bantuan secara global. Bersama dengan masyarakat yang telah menjadikan TikTok rumah mereka, kami ingin mengambil bagian kecil dan mendukung Pemerintah Indonesia melalui bantuan uang tunai sebesar Rp 100 miliar untuk menyediakan peralatan medis bagi tenaga kesehatan yang telah menjadi pahlawan garda depan di tengah pandemik ini,” kata Donny Eryastha, Kepala Kebijakan Publik TikTok Indonesia, Malaysia dan Filipina, di Graha BNPB, Jakarta, pada Kamis (9/4) seperti dikutip bnpb.go.id.        

Baca juga : Menteri RI Usulkan Penanganan Covid-19 di Pertemuan ASEAN

Pemerintah Indonesia telah melakukan usaha konkret untuk menahan sebaran Covid-19. Melalui Gugus Tugas, donasi ini akan digunakan untuk mendukung percepatan penanganan COVID-19 di negara ini, termasuk untuk membeli dan mendistribusikan alat pelindung diri (APD) kepada semua tenaga kesehatan di seluruh Indonesia, atau pun kebutuhan lain yang berkaitan dengan kesejahteraan dan tugas para tenaga kesehatan.      

“Kita akan bisa melawan pandemi ini dengan adanya kolaborasi dari semua pihak, semua sektor. TikTok telah menunjukkan contoh nyata kolaborasi tidak hanya dalam menyediakan konten yang kredibel bagi pengguna tapi juga berkontribusi bagi tenaga kesehatan di Indonesia,” kata Doni Monardo, Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.       

Baca juga : Bos BI Ramal Hingga Akhir Tahun Rupiah Stabil Di Rp 15 Ribu

Doni sangat mengapresiasi langkah TikTok dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan untuk penanganan Covid-19. Sebagai platform digital, TikTok juga mendukung para pengguna agar mendapatkan informasi yang akurat mengenai Covid-19, dan berkolaborasi dengan BNPB serta beberapa kementerian dan lembaga negara lainnya. Misalnya TikTok bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menyampaikan edukasi kepada masyarakat tentang pencegahan Covid-19 dan informasi terkait lain.       

Selain itu, di dunia, TikTok juga telah bekerja sama dengan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Federasi Internasional Palang Merah (IRFC) untuk menyediakan berbagai informasi yang kredibel mengenai COVID-19. Mulai 7 April 2020, TikTok mengajak para pengguna bersatu dan menunjukkan apresiasinya kepada komunitas tenaga kesehatan yang luar biasa, dengan menggunakan tagar #PahlawanGardaDepan.         

Baca juga : Bantu Tangani Corona, Pelindo lll Gelontorin Rp 27 Miliar

“Bersama dengan pemerintah, pebisnis, organisasi nirlaba, dan rakyat Indonesia, kami berkomitmen untuk menawarkan cara terbaik yang dapat kami lakukan. Bersama-sama, kita akan bertahan dan bangkit sebagai komunitas yang bersatu,” tutup Donny. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.