Dark/Light Mode

Demi Pilkada

Bacalon Bupati Bandung Dadang Supriatna Mundur Dari Golkar Dan Anggota Dewan

Rabu, 2 September 2020 11:09 WIB
Pasangan Bakal Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan
Pasangan Bakal Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan

 Sebelumnya 
Menurut Kang DS panggilan akrabnya, semua persyaratan untuk pendaftaran ke KPU sudah dipersiapkan, termasuk Surat Keterangan Catatan dari Kepolisian (SKCK) dan Surat dari pengadilan yang baru saja diselesaikannya pagi tadi.

"Semuanya sudah dipersiapkan, jadi nanti tanggal 4 September kita sudah sepakat untuk mendaftar, termasuk menyiapkan langkah-langkah untuk pemenangan," katanya.

Baca juga : Pilkada Kabupaten Bandung, PKS Masih Wait And See

Dadang merasa yakin meski dirinya sudah mengundurkan diri dari Partai Golkar yang telah membesarkan namanya, ia optimistis, masih banyak kader Golkar yang loyal terhadapnya dan akan mendukungnya dalam Pilkada nanti.

Pada dasarnya, kata dia, secara otomatis, suara Partai Golkar yang diperoleh pada saat pemilihan legislatif lalu merupakan hasil dari kerja bareng semua pihak termasuk dirinya.

Baca juga : Ketua DPC PPP Yudha Nor : Insya Allah Tetap Harmonis Meski Pilihan Politiknya Beda

"Ya, suka ataupun tidak suka, otomatis saya yakin masih ada kader Golkar yang nantinya akan ikut mendukung saya untuk bisa memenangkan Pilkada Desember nanti," katanya. [DR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.