Dark/Light Mode

Ditemui Stafsus Menkes, Koster: Kasus Covid-19 di Bali Relatif Terkendali

Sabtu, 19 September 2020 09:38 WIB
Tim Kemenkes menyerahkan bantuan ventilator ke RS UNUD Denpasar, Jumat (18/9). (Foto: Dok. Kemenkes)
Tim Kemenkes menyerahkan bantuan ventilator ke RS UNUD Denpasar, Jumat (18/9). (Foto: Dok. Kemenkes)

RM.id  Rakyat Merdeka - Penanganan Covid-19 di Bali terus diupayakan dengan target menekan angka kasus baru serta meminimalisir angka kematian. Demikian disampaikan Gubernur Bali Wayan Koster dalam pertemuan dengan Staf Khusus Menteri Kesehatan (Stafsus Menkes), Daniel Tjen, di Rumah Dinas Gubernur, di Denpasar Bali, Jumat (18/9).

Baca juga : dr. Reisa: Kasus Aktif Covid-19 di Berbagai Daerah Turun

Dalam pertemuan tersebut, Koster memaparkan perkembangan kasus Covid-19 serta kesiapan fasilitas layanan kesehatan di wilayahnya. Koster menjelaskan, secara umum saat ini kasus Covid-19 di Bali sudah relatif dapat dikendalikan. "Kami meminta Kementerian Kesehatan memberi bantuan peralatan untuk meningkatkan kemampuan penanganan Covid-19 di Bali," ujar Koster dalam keterangan yang diterima redaksi, Sabtu (19/9).

Baca juga : Cegah Klaster Baru Covid, Ini Instruksi Kapolri Saat Pilkada 2020

Seusai pertemuan, Daniel Tjen menuturkan, kedatangannya ke Bali antara lain untuk sinkronisasi data serta penertiban protokol kesehatan pencegahan penyebaran COVID 19. Selain bertemu Koster, Daniel Tjen yang didampingi Tenaga Ahli Menteri Kesehatan, Andi, juga mengunjungi Rumah Sakit Sanglah Denpasar, Rumah Sakit UNUD, dan Rumah Sakit Umum Dearah Bali Mandara, untuk mengecek kesiapan fasilitas layanan kesehatan.

Baca juga : Data Kemenkes: 101 Nakes Gugur Karena Covid-19, 88 Sudah Terima Santunan

"Kami minta ketiga rumah sakit tersebut segera menerapkan pedoman pencegahan dan pengendalian Covid-19 revisi ke-5," ujarnya. Di RS UNUD Denpasar, Daniel Tjen menyerahkan bantuan berupa ventilator untuk menangani pasien Covid-19. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.