Dark/Light Mode

Sahabat Polisi Apresiasi Pembangunan Sarana Publik Polda NTB

Jumat, 5 Februari 2021 16:44 WIB
Ketua Umum DPN SPI Fonda Tangguh bersama Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal di Mapolda NTB, Jumat (5/2). (Foto: Ist)
Ketua Umum DPN SPI Fonda Tangguh bersama Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal di Mapolda NTB, Jumat (5/2). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sahabat Polisi Indonesia (SPI) mengapresiasi pembangunan sarana publik Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Barat (NTB) di bawah kepemimpinan Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal.

"Sahabat Polisi memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas langkah Kapolda NTB yang sangat peduli dengan pembangunan fasilitas  sarana publik di Polda NTB," ungkap Ketua Umum DPN SPI Fonda Tangguh usai melakukan silaturahmi ke Mapolda NTB, Jumat (5/2).

Menurutnya, fasilitas sarana publik itu berguna bagi masyarakat saat membutuhkan pelayanan di Mapolda NTB.

Baca juga : DPR Apresiasi Tim Gabungan Penanganan Jatuhnya Pesawat Sriwijaya SJ 182

"Bisa dirasakan masyarakat atau anggota Polri seperti renovasi Lapangan Bhara Daksa yang dilengkapi fasilitasi cafetaria, lapangan parkir dan tempat istirahat," urainya.

Lebih dari itu, terdapat pula fasilitas videotron yang berukuran cukup besar, tribun untuk VIP atau penonton hingga renovasi masjid Mapolda NTB yang menjadi lebih indah.

"SPI sebagai organisasi masyarakat yang mengedepankan rasa sosial, meyakini apa yang dilakukan Polda NTB akan membuat citra polisi Indonesia semakin disayang masyarakat," pungkas Fonda.

Baca juga : Pemerintah Apresiasi Inovasi PLN Kembangkan Lampu UV Di Sektor Pertanian

Sebelumnya, SPI melakukan kunjungan ke Mapolda NTB. Kedatangan mereka guna menjalin silaturrahmi sekaligus menjalin hubungan yang humanis dengan institusi Polri. Rombongan disambut langsung Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal.

Pagi harinya, Kapolda NTB mengajak rombongan SPI berolahraga sambil jogging di lapangan Bhara Daksa Polda NTB. Usai jogging, secara khusus Kapolda NTB menerima SPI di ruang kerjanya.

Kapolda berharap keberadaan SPI dapat menjadi ajang edukatif kepada masyarakat agar dapat terus bersinergi dengan Polri dalam menjaga pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca juga : Wagub Emil Apresiasi PLN Hadirkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Di Jatim

"Saya berharap SPI dapat menjadi ajang edukasi kepada masyarakat dalam menjaga kondusifitas di masyarakat," ungkap Irjen M Iqbal.

Orang nomor satu di Polda NTB itu menilai, peran aktif masyarakat yang bersinergi dan mendukung Polri dalam setiap pelaksanaan tugas fungsinya sangat dibutuhkan. "Mengingat tantangan Polri kedepan semakin berat khususnya di era digital saat ini," pungkas Iqbal. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.