Dark/Light Mode

Gemeteran Lihat Corona

Jokowi Tidur Setelah Nelpon Wisma Atlet

Kamis, 1 Juli 2021 08:00 WIB
Presiden Jokowi memberikan sambutan pada Munas VIII Kadin Indonesia, di Kota Kendari, Sultra, Rabu (30/6/2021). (Foto: Biro Pers)
Presiden Jokowi memberikan sambutan pada Munas VIII Kadin Indonesia, di Kota Kendari, Sultra, Rabu (30/6/2021). (Foto: Biro Pers)

 Sebelumnya 
Gara-gara itu, bapak 3 anak ini mengaku tak bisa tidur seperti biasanya. Jokowi terus memantau tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit. Yang jadi rujukan adalah RS Wisma Atlet. Tiap jam 10 atau jam 12 malam, Jokowi selalu nelpon Koordinator Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Mayjen Tugas Ratmono, atau Komandan Lapangan RSDC Wisma Atlet Letkol M Arifin.

“Saya selalu telpon Dokter Tugas atau Kolonel Arifin mengenai keterisian bed di Wisma Atlet,” ungkapnya.

Untuk mengatasi lonjakan kasus Corona ini, Jokowi mengatakan sudah melakukan sejumlah antisipasi. Misalnya, mengejar target vaksinasi, yaitu 1 juta per hari untuk bulan Juli, lalu 2 juta per hari untuk Agustus.

Baca juga : PROJO Apresiasi Mentan SYL Wujudkan Arahan Jokowi Di Sektor Pertanian

Teranyar, pemerintah akan mengeluarkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat di Pulau Jawa dan Bali. Dia menuturkan, aturan itu bakal diterapkan di 44 kabupaten/kota di 6 provinsi yang nilai asesmennya 4. Ada kemungkinan PPKM ini berlaku sampai dua pekan.

Kebijakan ini sudah dibahas tim khusus yang dipimpin Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. “Hari ini (kemarin) ada finalisasi kajian untuk kita melihat lonjakan yang sangat tinggi dan kita harapkan selesai,” cetusnya.

Jokowi lalu menampilkan peta persebaran zona merah yang mendominasi wilayah Jakarta Barat. Dari peta itu diketahui penyebaran Corona sudah merata. “Harus ada keputusan yang tegas untuk menyelesaikan masalah ini,” ujarnya.

Baca juga : Jakarta Darurat Corona, Bioskop dan Tempat Wisata Ditutup

Soal Jokowi kurang tidur, sebelumnya juga pernah diungkap Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin. Kata dia, setiap hari Jokowi terus memantau perkembangan Corona di tiap daerah. Tak hanya perkembagan harian, bahkan dari menit ke menit.

Tak hanya itu, Jokowi juga memantau tingkat keterisian rumah sakit di tiap daerah.

Karena terus memantau perkembangan Corona di tiap daerah, kata Ngabalin, Jokowi tidak sempat libur di akhir pekan dan baru bisa tidur setelah larut malam.

Baca juga : Kepatil Covid-19, Empat Awak Bus Sekolah Diamankan Ke Wisma Altlet

“Saya tahu tadi malam presiden tidur jam berapa, itu tidak lain karena memantau situasi,” kata Ngabalin, dalam sebuah diskusi online, pekan lalu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.