Dark/Light Mode

3 Tahun Jabat Ketua Dewan Pengarah BPIP, Harta Kekayaan Megawati Naik Turun

Senin, 13 September 2021 13:19 WIB
Ketua Dewan Pengarah BPIP Megawati Soekarnoputri. (Foto: Ist)
Ketua Dewan Pengarah BPIP Megawati Soekarnoputri. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat, sebanyak 70,3 persen penyelenggara negara mengalami kenaikan harta kekayaan. Selain di lembaga legislatif, harta para pejabat di eksekutif selama pandemi Covid-19 juga bertambah. Tapi, ada juga yang mengalami penurunan.

Salah satunya, Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri.

Menilik Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LKHPN), harta kekayaan Megawati dalam laporan periodik 2020 mencapai Rp 214.615.259.039 (Rp 214 miliar).

Baca juga : Demokrat Bukan Seperti Kacang Lupa Kulitnya Lho

Itu merupakan pelaporan ketiga Megawati selama menjabat Ketua Dewan Pengarah BPIP. Awal menduduki jabatan tersebut pada Maret 2018, putri Proklamator RI Bung Karno itu memiliki kekayaan Rp 213.959.259.125.

Pada periodik 2019, kekayaan Ketua Umum PDI Perjuangan itu menjadi Rp 215.198.247.216. Kemudian, pada periodik 2020, kekayaan Megawati menjadi Rp 214.615.259.039.

Kekayaan Presiden Kelima RI itu meliputi 29 aset tanah dan atau bangunan. Aset itu tersebar di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Bali. Nilai asetnya mencapai Rp 201.456.572.000.

Baca juga : Pemerintah Jangan Gegabah Sikapi Alih Kekuasaan Di Afghanistan

Selain itu, Megawati juga mencatatkan aset kendaraan senilai Rp 3.701.095.455. Kendaraan itu meliputi 14 mobil dan satu sepeda motor. Di antaranya ialah Volvo sedan tahun 1997, BMW sedan keluaran 2003, dan Range Rover Jeep tahun 2003.

Wakil Presiden kedelapan RI itu juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 1.908.750.000. Kemudian, surat berharga senilai Rp 581,5 juta.

Megawati juga memiliki kas dan setara kas sebesar Rp 6.967.341.584. Megawati tidak memiliki utang sehingga total kekayaannya mencapai Rp 214.615.259.039. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.