Dark/Light Mode

Bangun Zona Integritas WBK-WBBM

Wakil Jaksa Agung Cek Kesiapan Kejati & Kejari Riau

Senin, 25 Oktober 2021 19:15 WIB
Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi meninjau pelayanan di Kantor Kejaksaan Negeri Pekanbaru, Riau, Senin (25/10) (Foto: Ist)
Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi meninjau pelayanan di Kantor Kejaksaan Negeri Pekanbaru, Riau, Senin (25/10) (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi turun langsung mengecek kesiapan Kejaksaan Tinggi (Kejati) dan Kejaksaan Negeri (Kejari) di Riau dalam membangun Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi-Wilayah Birokrasi, Bersih, dan Melayani (WBK-WBBM). Sejauh ini, baru dua Satuan Kerja (Satker) Kejaksaan di Bumi Lancang Kuning yang mampu meraih predikat itu.

Pengecekan itu dilakukan Untung dalam kapasitasnya sebagai Ketua Tim Pengarah Reformasi Birokrasi Kejaksaan RI. Usai mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Senin (25/10) pagi, mantan Kepala Kejati (Kajati) Riau itu langsung menuju Kantor Kejati Riau.

Dari sana, Untung melakukan pertemuan dengan Kajati Jaja Subagja dan jajaran. Seluruh Kepala Kejari (Kajari) juga hadir dalam pertemuan yang digelar di Aula HM Prasetyo Gedung Satya Adhi Wicaksana.

Baca juga : KPU Tanjabtim: Kejari Gegabah Sita Dokumen

Usai pertemuan, Untung memberikan keterangan pers kepada awak media yang telah menunggunya sejak pagi.

"Agenda hari ini, karena saya selaku Ketua Tim Pengarah Reformasi Birokrasi melakukan evaluasi dan monitoring kegiatan pembangunan ZI WBK-WBBM yang telah dibangun oleh Kejaksaan Tinggi maupun Kejaksaan Negeri di Riau," ujar Untung.

Dijelaskan Untung, sejauh ada baru Satuan Kerja Kejaksaan di Riau yang mampu meraih predikat WBK-WBBM. Yaitu, Kejari Pekanbaru dan Kuansing. Terhadap keduanya, saat ini tengah dilakukan evaluasi.

Baca juga : Cegah Fraud, Wakil Jaksa Agung Minta Pengawasan Lembaga Keuangan Diperketat

"Ini kita cek, kita evaluasi. Masih bertahan, layak predikat WBK-WBBM-nya atau apakah ada penurunan," jelas mantan Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI itu.

Selain dua Kejari tersebut itu, Kejati Riau dan 10 kejari lainnya belum memperoleh predikat WBM WBK-WBBM. Terhadap yang belum meraih predikat tersebut, tahun ini akan dinilai kembali.

"Ini kan sedang dilakukan penilaian oleh tim internal," sebut Jaksa yang pernah menjabat sebagai Kajati Jawa Barat (Jabar) itu.

Baca juga : Wakil Jaksa Agung Berikan Pengarahan Pada Rekernis Jamwas

"Jadi beberapa bulan yang lalu tim internal yang dikomandani Bidang Pengawasan yaitu Jaksa Agung Pengawasan, itu telah melakukan penilaian dan lolos untuk Kejati Riau dengan beberapa Kejari, lolos. Dan sekarang sedang dilakukan penilaian oleh tim penilai eksternal, di antaranya dari Kemenpan RB (Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi,red)," papar Untung.

Dari Kejati, Untung kemudian meninjau Kantor Kejari Pekanbaru. Di sana, Wakil Jaksa Agung disambut Kajari Pekanbaru, Teguh Wibowo, seluruh Kepala Seksi (Kasi), Kepala Sub Bagian Pembinaan serta seluruh pegawai. Di Kejari, Untung meninjau pelayanan yang ada di sana. Seperti Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Klinik, Ruang Pengambilan Barang Bukti, dan lainnya. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.