Dark/Light Mode

Sosialisasikan Program Revitalisasi Pasar Rakyat Dan Gerai Maritim, Melani Suharli Dorong Kemendag Terus Berinovasi

Selasa, 30 Mei 2023 09:27 WIB
Anggota Komisi VI DPR Melani Leimena Suharli menggelar sosialisasi tentang kebijakan Kemendag terkait sarana perdagangan dan logistik. (Foto: Ist)
Anggota Komisi VI DPR Melani Leimena Suharli menggelar sosialisasi tentang kebijakan Kemendag terkait sarana perdagangan dan logistik. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Anggota Komisi VI DPR Melani Leimena Suharli menggelar sosialisasi tentang kebijakan sarana perdagangan dan logistik.

Dalam sosialisasi yang diberikan bagi konstituennya di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan ini, Melani menggandeng Direktorat Sarana Perdagangan dan Logistik, Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan (Kemendag), selaku Mitra Komisi VI.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Perdagangan yang telah memfasilitasi dan memberikan kesempatan kepada konstituen saya, diberikan pengetahuan tentang program-program Kementerian," ujar Melani, di Florence Ball Room Lantai 3, Hotel Amos Cozy Melawai, Jaksel, Sabtu (27/5).

Salah satu kebijakan Kemendag yang disosialisasikan Melani adalah pembangunan/revitalisasi Pasar Rakyat dalam upaya meningkatkan kelancaran distribusi dan ketersediaan barang kebutuhan pokok dan barang penting.

"Program ini termaktub dalam UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan," tutur Anggota Parlemen tiga periode ini.

Melani membeberkan, pembinaan terkait digitalisasi pasar rakyat ini secara fisik bertujuan untuk mengubah citra pasar rakyat yang kumuh menjadi tertata rapi melalui pembangunan/revitalisasi pasar rakyat.

Baca juga : Revitalisasi Pasar Anyar Kota Tangerang Mutlak Diperlukan

"Juga mencegah pasar rakyat ditinggalkan pembelinya karena persaingan dengan pasar modern yang tertata baik," ungkapnya.

Sementara secara non fisik, pembinaan terkait digitalisasi pasar rakyat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) pengelola dan pedagang pasar melalui pelatihan manajemen pengelola pasar dan pelatihan pedagang pasar rakyat serta instrumen lainnya.

Tujuan lain, meningkatkan pelayanan pasar pada pembelinya sehingga pembeli senang berbelanja di pasar rakyat.

"Ini merupakan pekerjaan yang tidak mudah, semoga Direktorat Sarana Perdagangan dan Logistik mampu mewujudkannya, sehingga akan memberikan manfaat untuk masyarakat," ucap politisi Partai Demokrat ini.

Selain Revitalisasi Pasar rakyat, Melani menjelaskan, ada juga program Gerai Maritim. Gerai Maritim adalah kegiatan untuk mendistribusikan barang, khususnya barang kebutuhan pokok dan barang penting ke daerah terpencil, terluar, tertinggal dan perbatasan, dengan tujuan menurunkan atau mengurangi disparitas harga.

Gerai Maritim ini, menurut Melani, sejalan dengan Program Penyelenggaraan Kewajiban Pelayanan Publik untuk angkutan barang (Tol Laut, Angkutan Barang Perintis dan Jembatan Udara) yang dituangkan dalam Perpres No. 27 Tahun 2021.

Baca juga : Sejahterakan Desa, ASN Kemendes Harus Terus Berinovasi

Tujuan Gerai Maritim adalah untuk: meningkatkan kelancaran arus distribusi barang pokok dan penting. Lalu, meningkatkan ketersediaan barang pokok dan penting, mengurangi disparitas harga barang pokok dan barang penting antar wilayah.

"Juga, menjaga stabilitas harga, meningkatkan perdagangan antar pulau, dan menjaga integrasi pasar dalam negeri," tutur Melani.

Melani berharap, dengan mengetahui program-program yang disosialisasikan Direktorat Sarana Perdagangan dan Logistik, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri, konstituennya memahami peran penting Kemendag dalam mendorong kemandirian masyarakat untuk kemajuan ekonomi nasional.

"Saya juga berharap dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat/pelaku usaha terkait pentingnya potensi program Kementerian Perdagangan, serta dapat memberikan solusi bagi hajat hidup masyarakat," harap putri Pahlawan Nasional dr Johannes Leimena ini.

Melani juga terus mendorong Kemendag berinovasi. Sehingga peranannya dalam mendorong dan memberdayakan masyarakat dan UMKM benar-benar maksimal.

"Jika masyarakat dan UMKM kuat maka perekonomian Indonesia semakin baik di masa depan," tegas Melani.

Baca juga : Ford Hadirkan Program Servis Ramadhan Dan Bengkel Siaga, Ini Lokasinya

"Sukses selalu perdagangan Indonesia. Sukses selalu program Revitalisasi Pasar Rakyat. Sukses selalu Program Gerai Maritim. Sukses untuk UMKM kita. Sukses untuk kita semua," sambung Melani, menutup sambutannya.

Acara sosialisasi ini dihadiri berbagai tokoh masyarakat, pemuda, bapak/ibu majelis taklim, guru PAUD dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan Melani di Jakarta Pusat dan Selatan.

Sementara sebagai pembicara, hadir Ketua Tim Bidang Pengembangan Sarana Perdagangan, Sri Sugy Atmanto. Hadir pula jajaran Pejabat Kemendag lainnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.