Dark/Light Mode

Bos Perindo Ketemu Jokowi Di Istana, Ngomongin Apa Ya?

Rabu, 26 April 2023 13:00 WIB
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, usai menjumpai Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (26/4). (Foto: Istimewa)
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, usai menjumpai Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (26/4). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hari ini, Presiden Jokowi menerima kedatangan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Hary Tanoe mengatakan, kunjungan ini murni silaturahmi. Alasannya, waktu di Solo, Jokowi tidak menggelar open house

Baca juga : Sowan Ke Rumah Kiai Maruf, Prabowo Ngomongin Puasa Syawal

"Tidak ada pembicaraan mengenai situasi politik di Tanah Air. Enteng-enteng saja. Suasana masih libur. Nggak mau yang berat-berat," ucap Bos MNC Group ini, seperti dilansir ANTARA

Hary Tanoe yang meninggalkan Istana Kepresidenan sekitar pukul 10.30 WIB, juga enggan memaparkan sikap Perindo, terhadap sejumlah bakal calon presiden (bacapres) Pemilu 2024 yang sudah dideklarasikan.

Baca juga : Prabowo Terbang Ke Solo Ketemu Jokowi, Bahas Cawapres?

"Nantilah. Kalau masalah pencapresan, bicaranya sama teman-teman. Sekalian dirapatkan," katanya.

Kalau nggak membahas masalah politik atau pilpres, apakah mungkin ngobrolin masalah bisnis?

Baca juga : Prabowo-Imin Perkuat Koalisi

"Nggak ada. Nggak ada bisnis, nggak ada politik. Murni Silaturahmi," pungkasnya. ■

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.