Dark/Light Mode

Dapil II Provinsi Kalimantan Barat

Basis Kuat, Mantan Kepala Daerah Bisa Menuju Senayan

Senin, 11 Februari 2019 11:33 WIB
Milton Crosby (kiri) caleg dari Partai Gerindra, Adrianus Asia Sidot (tengah) caleg dari Partai Golkar dan Abang Tambul Husin (kanan) caleg Partai Gerindra.
Milton Crosby (kiri) caleg dari Partai Gerindra, Adrianus Asia Sidot (tengah) caleg dari Partai Golkar dan Abang Tambul Husin (kanan) caleg Partai Gerindra.

 Sebelumnya 
Caleg DPR Gerindra Antonius Situmorang optimistis bisa meraih kursi di Senayan. Dia membidik sekitar 75-80 ribu suara untuk mengamankan satu kursi. “Memang ini kegiatan politik rutin, saya pikir dari periode 1999 saya sudah menjadi anggota DPRD dua periode di Kabupaten, dua periode di Provinsi, sekarang mencoba untuk DPR.

Baca juga : Demokrasi Kita Sedang Menuju Sebuah Titik Ideal

Persiapan saya tidak ada yang terlalu istimewa, tapi kita berusaha mendekatkan diri kembali dengan masyarakat, dan mendekatkan masyarakat yang akan dukung partai kita,” ujarnya. 

Baca juga : 6 Petahana Lawan Mantan Kepala Daerah

Caleg Partai Golkar Adrianus Asia Sidot menargetkan, 200 ribu suara. “Target ya paling tidak 200 ribu suara di lima Kabupaten,” katanya. Mantan Bupati Landak ini pun tak mempermasalahkan banyaknya mantan kepala daerah maju di Pileg 2019 . 

Baca juga : Eks Menteri, Mantan Tim Mawar Dan Petahana Adu Kuat

“Yang pertama, setiap warga negara punya hak politik sama, mau mencalonkan diri sebagai DPR Kabupaten/Kota, Provinsi maupun DPR RI dalam rangka menunaikan hak politiknya. Tidak ada seorang pun boleh mengganggu, kecuali kalau bertentangan atau ada masalah hukum. Dengan maraknya atau ramainya mantan kepala daerah maju bagi saya tidak jadi masalah. Tidak ada aturan yang melarang,” tandasnya. [SSL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.