Dark/Light Mode

Berapapun Angka PT, Gerindra Siap Manut

Kamis, 19 November 2020 06:23 WIB
Ketua DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco. (Foto/Ist)
Ketua DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco. (Foto/Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) mengaku siap berapapun ambang batas parlemen atau Parliamentary Threshold (PT) untuk Pemilu 2024.

Secara internal, partai pimpinan Prabowo Subianto ini sedang pada tahap menganalisa dan mematangkan sejumlah langkah politik. Hal itu disampaikan Ketua DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad pada wartawan di Jakarta.

Baca juga : Permintaan Meningkat, BTN Siap Serap Tambahan Kuota FLPP

Saat ini, Badan Legislasi (Baleg) DPR menggelar rapat dengan Komisi II DPR ihwal Rancangan Undang Undang (RUU) Pemilu. Nantinya, regulasi ini akan menjadi aturan main di Pemilu 2024. Termasuk, mengenai ambang batas parlemen, hingga ambang batas pemilihan presiden.

 “Apa pun yang akan diputuskan nanti, baik PT 4 persen atau 7 persen, kami siap mengikuti aturan yang berlaku,” kata Sufmi.

Baca juga : Jerman Vs Spanyol, Timo Siap Nyeruduk

Tentunya, kata Sufmi, ini menjadi pecutan semangat para kader partai untuk kerja lebih keras. Dia mengimbau, para kader untuk bekerja keras menghadapi pemilu legislatif dan Pilpres 2024.

“Kami akan ikut saja apa yang diputuskan Komisi II DPR mengenai UndangUndang Pemilu. Gerindra siap,” tandasnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.