Dark/Light Mode

Hadiri Rakernas Di Jakarta

Ratusan Relawan Ganjar-Mahfud Berangkat Senin Dini Hari Dari Ciamis

Minggu, 26 November 2023 22:13 WIB
Foto: Ist
Foto: Ist

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) Ganjar Pranowo-Mahfud MD Kabupaten Ciamis, De Iwan menyebut, ratusan perwakilan organ relawan dari Kabupaten Ciamis akan bertolak ke Jakarta Senin (27/11/2023) untuk mengikuti acara Rakernas Relawan se-Jawa-Bali.

De Iwan menjelaskan, relawan yang berangkat merupakan perwakilan dari banyak segmen, di antaranya kelompok buruh, petani, nelayan, perguruan tinggi, santri, mahasiswa, kaum emak-emak, serta tokoh masyarakat dan kelompok tokoh agama.

"Mereka urunan dan gotong royong untuk menyewa beberapa kendaraan agar bisa ikut mengikuti kegiatan yang akan dihadiri langsung oleh Pak ganjar dan Pak mahfud," ungkapnya, Minggu (26/11/2023).

Baca juga : Relawan Ganjar Milenial Serahkan Bantuan Tandon Air Di Lombok Tengah

Sementara itu, Divisi Jaringan TKRRP Oktaviandi menyebut antusiasme masyarakat dan kelompok relawan untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Ciamis cukup tinggi.

"Kita terharu melihatnya, mereka rela meninggalkan pekerjaan mereka dan keluarga demi bertemu dengan Pak Ganjar dan Pak Mahfud, serta para relawan lainnya se-Pulau Jawa. Aura perjuangan dapat saya rasakan bersama dengan teman-teman relawan di Ciamis," ungkapnya, bangga.

Selain itu, Oktafiandi yang juga merupakan caleg PDIP Dapil Jawa Barat X ini mengungkapkan, para relawan di Ciamis juga bergotong royong secara swadaya untuk memasang gambar Ganjar-Mahfud di rumah dan di lingkungannya.

Baca juga : Relawan Komunitas Nelayan Ganjar Beri Alat Tangkap Ikan Untuk Warga Pesisir

Gelombang dukungan kepada Ganjar-Mahfud di Ciamis menurut Oktafiandi semakin besar setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang dinilai merusak nalar publik.

"Yang sebelumnya belum bergabung, setelah putusan MK kemarin akhirnya banyak yang ikut bergabung. Mereka merasakan ada kekecewaan terkait putusan tersebut," jelasnya.

Oktafiandi optimis, dengan semakin banyaknya masyarakat yang peduli dengan masa depan demokrasi Indonesia, maka gelombang dukungan rakyat kepada pasangan Ganjar-Mahfud yang jelas jejak rekamnya di bidang hukum, HAM, dan demokrasi, juga ikut bertambah kuat.

Baca juga : Hadapi Pemilu, Mahfud Imbau Rakyat Tak Terprovokasi Dan Terpecah

"Semoga energi baik ini akan terus berkembang, baik di Ciamis maupun di daerah lainnya," harapnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.