Dark/Light Mode

Semangati Pendukung Saat Debat

Ditegur Ketua KPU, Gibran Minta Maaf

Jumat, 15 Desember 2023 08:21 WIB
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka tiba di Gedung KPU untuk mengikuti Debat Perdana Capres Pemilu 2024 di Jakarta, Selasa (12/12/2023). (Foto: Antara)
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka tiba di Gedung KPU untuk mengikuti Debat Perdana Capres Pemilu 2024 di Jakarta, Selasa (12/12/2023). (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
Sementara, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menyadari adanya kekeliruan dari Gibran. Karena itu, dia menghormati niatan KPU yang akan menegur Wali Kota Solo itu. “Kalau ditegur, ya kita terima,” sebut Nusron.

Kata Nusron, KPU memiliki wewenang dalam menyelenggarakan debat Pilpres 2024. Karenanya, TKN Prabowo-Gibran akan menghormati apa pun putusan yang dijatuhkan KPU terkait aksi Gibran.

Baca juga : Terkesan Manas-Manasin Pendukung Untuk Bersorak, Gibran Bakal Kena Tegur KPU

Kendati demikian, Nusron tetap mempertanyakan kenapa seorang Cawapres tidak boleh memberi semangat kepada Capresnya. “Masak kasih semangat nggak boleh,” tanyanya, heran.

Apa emosi Gibran terpancing saat mendengar pertanyaan soal putusan MK? Komandan Tim Fanta (Pemilih Muda) TKN Prabowo-Gibran, Arief Rosyid membantahnya. Arief bilang, jagoannya bukan terpancing emosi.

Baca juga : Pembangunan Konstruksi Bendungan PLTA Kayan Cascade Ditargetkan Tahun Depan

“Kalau kepancing emosi sih nggak ya. Justru itu antusiasme dan apresiasi setelah mendengar jawaban Pak Prabowo yang santai tapi on point, seperti itu,” sebut Arief.

Arief menjelaskan, Gibran yang sampai berdiri dan membangkitkan semangat pendukung hanya bentuk ekspresi. Dia berdalih Gibran ingin mengajak penonton tepuk tangan dan mendukung Prabowo yang sedang berdebat dengan Capres lain.

Baca juga : Telan Sikat Gigi Demi Keluarkan Makanan

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat 15/12/2023 dengan judul Semangati Pendukung Saat Debat, Ditegur Ketua KPU, Gibran Minta Maaf

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.