Dark/Light Mode

Di Depan Pengurus Harian, Bos PPP Ucapkan Selamat Kepada Prabowo-Gibran

Jumat, 22 Maret 2024 13:07 WIB
Plt. Ketum PPP Mardiono. (Foto: Ist)
Plt. Ketum PPP Mardiono. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Plt. Ketua Umum PPP Mardiono memberikan ucapan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang telah ditetapkan KPU sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Ucapan selamat itu disampaikan Mardiono dalam rapat pengurus harian DPP yang digelar di Markas PPP, Jakarta, Kamis (21/3/2023) malam. 

"Atas nama keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan, kami mengucapkan selamat kepada Bapak Prabowo Subianto dan bBpak Gibran Rakabuming Raka yang telah mendapatkan suara tertinggi hasil pemilihan presiden dan wakil presiden berdasarkan hasil rekapitulasi suara nasional Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia pada tanggal 20 Maret 2024" kata Mardiono di hadapan seluruh pengurus harian DPP PPP, dalam keterangan tertulis, Jumat (22/3/2024). 

Baca juga : Diungkap Gibran, Pendukung Anies-Ganjar Akan Merapat Ke Prabowo

Mardiono mengatakan, segenap keluarga besar PPP turut mendoakan agar hasil Pilpres ini adalah yang terbaik bagi Indonesia. "Semoga hasil pemilihan Presiden dan Wakil Presiden ini merupakan yang terbaik untuk bangsa, negara dan rakyat Indonesia" ucapnya.

Rapat pengurus harian ini digelar untuk menyikapi rekapitulasi suara pemilu legislatif 2024 oleh KPU. Mardiono menyebut, rapat tersebut merupakan bentuk konsolidasi internal serta finalisasi persiapan gugatan sengketa pemilu ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca juga : Surya Paloh Ucapkan Selamat Ke Prabowo-Gibran, Pendukung AMIN Kecewa

Seperti diketahui perolehan suara PPP pada hasil rekapitulasi KPU ialah sebesar 5.878.777 suara atau sebesar 3,87 persen, jumlah ini berbeda dari hasil perhitungan internal PPP sebesar 4,04 persen. 

Selain penyiapan dokumen gugatan, turut hadir pula berkoordinasi intensif dengan DPP PPP sejumlah tim hukum yang akan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi sesuai tenggat waktu yang ditetapkan. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.