Dark/Light Mode

42,3 Persen Kaum Hawa Surabaya Dukung Eri-Armuji

Minggu, 1 November 2020 18:43 WIB
Tri Rismaharini bersama pasangan Eri-Armuji. (Foto: net)
Tri Rismaharini bersama pasangan Eri-Armuji. (Foto: net)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mayoritas pemilih perempuan menjatuhkan pilihan ke Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi-Armuji di Pilkada 2020 mendatang. Hal itu berdasarkan hasil survei Populi Center. 

Paslon nomor urut satu itu lebih banyak dipilih kaum perempuan dibandingkan laki-laki, yakni mencapai 42,3 persen. Sedangkan penantangnya, Machfud Arifin-Mujiaman mendapat dukungan 36,6 persen.

Baca juga : Tiga Pengprov PBSI Jawa Alihkan Dukungan Ke Ari Wibowo

Pengamat politik Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Ahmad Zainul Hamdi mengatakan, pasangan Eri-Armuji sangat diuntungkan dapat banyak kontituen dari kaum hawa. Pasalnya, jika dilihat dari kesolidan dukungan antara perempuan dan laki-laki, lebih solid dukungan dari perempuan. 

Dukungan perempuan bisa menentukan arah kemenangan paslon dalam kontestasi demokrasi. Kondisi itu dilihat dari perhelatan pesta demokrasi di Jawa Timur yang telah diselenggarakan tahun-tahun sebelumnya.

Baca juga : Pemuda Muhammadiyah Dukung Uji Materi UU Cipta Kerja

“Pada Pilgub Jatim 2018, Khofifah-Emil menang karena dipilih kaum perempun. Begitu pula saat Bu Khofifah kalah pada pilgub sebelumnya, juga karena kurang mendapat dukungan dari kaum perempuan. Pada Pilwali Surabaya 2015 juga sama. Jadi, ini sebuah keuntungan buat Pak Eri-Armuji karena lebih banyak didukung kaum perempuan,” kata Zainul, Minggu (1/11).

Tak hanya didukung mayoritas pemilih perempuan, berdasarkan survei Populi Center jumlah pemilih laki-laki yang memberikan dukungan ke Eri-Armuji juga lebih banyak, yaitu 39,7 persen. Beda tipis dengan Machfud Arifin-Mujiaman yang mendapatkan 38,7 persen.

Baca juga : KPU Surabaya Dinilai Lelet

Sebelumnya perlu diketahui, Populi Center telah melakukan survei pada 6-13 Oktober 2020 dengan 800 responden yang dipilih secara acak bertingkat (multistage random sampling). Adapun margin of error pada survei kali ini sebesar 4 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. [UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.