Dark/Light Mode

Sunaryanta Targetkan 165 Ribu Suara Di GunungKidul

Selasa, 3 November 2020 16:12 WIB
Calon Bupati GunungKidul, Sunaryanta
Calon Bupati GunungKidul, Sunaryanta

RM.id  Rakyat Merdeka - Pasangan nomor 4, Sunaryanta-Heri Susanto semakin optimis bisa melenggang ke GunungKidul baru nanti. 

Sunaryanta menargetkan, mampu meraup  165 ribu suara di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) GunungKidul, pada 9 Desember 2020.

"Kami menargetkan, sekitar 165 ribu suara dari yang hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Pemilihan Bupati GunungKidul," kata Sunaryanta, Selasa (3/11) 

Baca juga : Nggak Bisa Sembarangan, Liburan Di Tengah Pandemi

Ajudan Ryamizad Ryacudu ini  juga mengaku, tak gentar melawan popularitas calon incumbent atau calon lainnya yang didukung koalisi besar di Pilkada GunungKidul.

Putra daerah GunungKidul ini akan memaksimalkan seluruh potensi dan kekuatan yang dimiliki saat ini untuk GunungKidul membangun yang lebih baik.

"Semua calon harus bersaing secara sehat dan mengawal pelaksanaan Pilkada berjalan aman dan jurdil,"kata Sunaryanta. 

Baca juga : Libur Panjang, 336 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Eks  anggota TNI  ini mengajak semua tokoh masyarakat, organisasi masyarakat, warga dan para calon kepala daerah Kabupaten GunungKidul untuk bersama sama mensukseskan pelaksanaan Pilkada 2020.  "Peserta Pilkada jangan saling menjatuhkan. Mari kita kawal pelaksanaan Pilkada GunungKidul secara aman," tandasnya.   

Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Gunungkidul, Sunaryanto-Hery Susanto diusung oleh Partai Golkar dan PKB dengan dukungan kursi parlemen sebanyak 9 kursi dari 45 kursi DPRD Gunungkidul.

Pasangan ini juga didukung oleh partai-partai non-parlemen yang basis pendukungnya kebanyakan kaum milenial. Meliputi Perindo, PSI, Berkarya, PPP dan Garuda. Pria 50 tahun kelahiran GunungKidul ini mengikuti semua tahapan Pilbup Gunungkidul sesuai dengan aturan dan protokol kesehatan guna pencegahan wabah Covid-19. [FIK]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.