Dark/Light Mode

Bantu Distribusi Logistik Pilkada Di Yahukimo, Mabes Polri Terjunkan 2 Helikopter

Rabu, 9 Desember 2020 16:03 WIB
Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw (Foto: Istimewa)
Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mabes Polri turut membantu pendistribusian logistik Pilkada 2020 di Kabupaten Yahukimo, Papua. Mabes Polri menurunkan dua unit helikopternya untuk mengangkut logistik tersebut.

"Memang benar ada bantuan dua unit helikopter dari Mabes Polri. Saat ini sudah berada di Dekai untuk mengangkut logistik pilkada di wilayah itu," kata Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw, di Jayapura, Rabu (9/12), seperti dikutip Antara.

Baca juga : Hingga Hari Pencoblosan, Penyaluran Logistik Pilkada Di 9 Distrik Di Papua Masih Terkendala

Bantuan itu diberikan setelah ada permintaan dari KPU Yahukimo dan KPU Papua. Sebab, sampai hari H pencoblosan, masih banyak distrik yang belum menerima surat suara.

Rabu (9/12) pagi, helikopter tiba di Dekai dan langsung membantu mengirim ke distrik-distrik yang belum menerima logistik. "Mudah-mudahan dengan adanya bantuan dua helikopter dari Mabes Polri, pengiriman logistik dapat dilakukan ke seluruh distrik," ujar Waterpauw.

Baca juga : Anies Perlu Batasi Warga Depok Dan Tangsel Ke DKI

Ketua KPU Papua Theodorus Kossay berharap, dengan adanya bantuan dua unit helikopter dari Mabes Polri, pendistribusian surat suara dapat dilakukan di 51 distrik. Sebab, hingga H-1 atau Selasa (8/12) sebagian besar distrik belum menerima logistik.

Dari laporan yang diterima, sekitar 29 distrik dari 51 distrik yang ada di Kabupaten Yahukimo belum menerima logistik. “Kabupaten Yahukimo sebagian besar masih menggunakan sistem noken,” ujar Theodorus. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.