Dark/Light Mode

Perebutkan Tiket SEA Games, 33 Atlet Tenis Meja Jalani Seleknas

Selasa, 22 Maret 2022 21:29 WIB
Perebutkan Tiket SEA Games, 33 Atlet Tenis Meja Jalani Seleknas

RM.id  Rakyat Merdeka - Sebanyak 33 atlet tenis meja dari sejumlah provinsi di Indonesia sedang menjalani seleksi nasional (Seleknas) di Bay Walk Pluit Jakarta Utara, Selasa-Rabu (22-23/3).

Mereka memperebutkan tiket menuju SEA Games 2022 yang digelar di Vietnam pada Mei mendatang.

Dari 33 pemain yang hadir di Seleknas, rinciannya 19 putra dan 14 putri. Nantinya, hanya delapan atlet putra dan delapan putri yang akan diberangkatkan ke SEA Games 2022.

Baca juga : MPR Tegaskan Tidak Ada Agenda Perpanjangan Jabatan Presiden

Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi mengatakan, pemain yang dipanggil menjalani Seleknas merupakan atlet terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini. Mereka merupakan pemilik peringkat yang berlaga di Pra PON Papua 2021.

“Undangan yang kami kirim ke pemain disambut baik dengan luar biasa. Mereka sangat semangat mengikuti Seleknas saat ini,” ujar Peter Layardi saat pembukaan Seleknas, Selasa (22/3).

Selain memperoleh tiket menuju SEA Games 2022, para pemenang juga akan mendapatkan hadiah dari PB PTMSI. Untuk sang juara, hadiah yang disediakan sebesar Rp5 juta, runner up R p4 juta serta peringkat ketiga dan keempat memperoleh Rp 3 juta dan Rp 2 juta.

Baca juga : Mantapkan SEA Games 2022 Vietnam, Petinju DKI Gelar Pelatda

“Ini hanya stimulus aja supaya mereka tambah semangat,” imbih Peter.

Peter menuturkan, pihaknya ingin sekali para atlet nanti mampu mengibarkan bendera Merah Putih di ajang SEA Games. Karena itu, PB PTMSI berani menarget dua keping medali emas dari ganda putra dan beregu putra.

 “Kalau putri, kita berharap dapat perunggu dari ganda dan beregu,” imbuhnya.

Baca juga : Zohri Maksimalkan Kejuaraan Di Serbia

Sementara itu Pelatih Kepala Timnas tenis meja Yon Mardiono menambahkan, sistem Seleknas memakai sistem kompetisi. Karena yang mengikuti sangat banyak, terlebih dulu dibagi dua grup. Pemenang dari masing-masing grup diadu lagi sampai diambil yang terbaik.

“Kami menyiapkan pelatnas secara serius dan waktu kita tinggal dua bulan. Dalam dua bulan ini, bagaimana kesiapan para atlet dan mental itu yang paling penting,” ujarnya.

Yon mengatakan, akan diadakan uji coba sebelum berangkat ke SEA Games. "Hal ini dilakukan supaya kami bisa mengevaluasi dari delapan atlet putra dan putri,” ujarnya. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.