Dark/Light Mode

Nemanja Matic Sumringah Setan Merah Makin Joss

Minggu, 7 Mei 2023 06:09 WIB
Nemanja Matic. (Foto : Ist)
Nemanja Matic. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain senior AS Roma Nemanja Matic senang dengan kemajuan performa mantan klubnya, Manchester United (MU). Dia bahkan yakin, tim asuhan Erik ten Hag itu akan bisa kompetitif musim depan.

Seperti diketahui, pelatih asal Belanda itu memang sukses mengantarkan Setan Merah memenangi trofi pertamanya dalam enam tahun usai menjuarai Piala Liga Inggris, Februari lalu.

Baca juga : Pj Bupati Muba Serius Cegah Stunting Dan Hapus Kemiskinan Ekstrem

Setelah itu, MU kurang konsisten sehingga keluar dari persaingan Liga Inggris, dan terdepak di perempatfinal Liga Europa. Meski demikian, klub penguasa Old Trafford itu masih memungkinkan untuk menambah koleksi trofinya karena berhasil menjejak final Piala FA.

Bruno Fernandes dkk juga masih bertahan dalam perebutan kelolosan ke Liga Champions musim depan. Nemanja sendiri pernah menghabiskan waktu lima musim bersama Manchester United sebelum bergabung Roma pada musim panas lalu.

Baca juga : Mendagri Ajak Kepala Daerah Carikan Solusi

Bintang sepakbola Serbia itu gagal memenangi medali juara setelah MU kandas di dua final (Piala FA 2017/18 dan Liga Europa 2020/21). Pemain berusia 34 tahun itu menilai Ten Hag sudah meningkatkan performa MU. Matic tidak ragu, MU akan mampu bersaing dengan Manchester City untuk gelar juara Premier League di 2023/24.

“Aku suka dengan gaya bermain dia, aku menyukai gaya yang sedang dimainkan United,” kata dia kepada Sky Sports, kemarin.

Baca juga : Anies Lanjutkan Safari Politik Pertengahan Mei Mendatang

“Mereka memang memiliki momen naik-turun dan itu wajar sih dengan seorang manajer baru. Namun, aku gembira dengan kemajuan mereka dan kurasa mereka pastinya akan bersaing untuk titel juara di musim depan,” imbuhnya.

Manchester United sudah 10 tahun puasa gelar juara Liga Inggris. Terakhir kalinya, MU menjadi kampiun pada musim 2012/13 yang menandai musim terakhir manajer legendaris Sir Alex Ferguson sebelum pensiun. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.