Dark/Light Mode

Final Piala Dunia Basket FIBA 2023

Hajar Serbia, Panser Jawara

Selasa, 12 September 2023 07:00 WIB
Timnas Basket Jerman. (Foto: Net)
Timnas Basket Jerman. (Foto: Net)

 Sebelumnya 
Aleksa Avramovic menjadi pencetak angka terbanyak bagi Serbia dengan 21 poin, disusul Bogdan Bogdanovic dengan 17 poin. Pertandingan babak pertama berlangsung sengit dan imbang, untuk kemudian ditu­tup dengan skor 47-47. Hal itu kemudian berubah pada kuarter ketiga saat Jerman mengungguli Serbia dengan skor 22-10 pada kuarter tersebut.

Serbia mencoba bangkit pada kuarter keempat, dan mampu memangkas defisit menjadi hanya tiga poin dengan kurang dari satu menit tersisa. Lay up dari Schroder membantu men­gusir perasaan tegang di kubu Jerman, dan upaya lemparan tiga poin yang gagal dari Avramovic mengakhiri asa Serbia.

Baca juga : Bantah Beralih Dukungan, Relawan Ganjar Milenial Center Jatim Lakukan Somasi

“Mereka layak atas kemenan­gan ini. Selama 40 menit mereka bermain di level tinggi, dengan keberlanjutan, sangat mengan­dalkan kekuatan fisik,” kata pelatih Serbia Svetislav Pesic.

Serbia bermain tanpa power for­ward Borisa Simanic, yang harus menjalani operasi pada ginjalnya akibat cedera yang didapatnya pada fase awal turnamen. Mereka juga tidak diperkuat bintang NBA Nikola Jokic, yang melewatkan turnamen ini karena ingin beristi­rahat setelah memimpin Denver Nuggets menjadi juara NBA musim ini.

Baca juga : 2 Kali Keok Di Babak Pertama, Fajar/Rian Waswas Lawan Makin Pede

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Selasa 12/9/2023 dengan judul Final Piala Dunia Basket FIBA 2023, Hajar Serbia, Panser Jawara

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.