Dark/Light Mode

Vettel Tetap Dimanja Ferrari

Minggu, 5 Januari 2020 09:52 WIB
Sebastian Vettel. (Foto : Istimewa)
Sebastian Vettel. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Ferarri, Mattia Binotto menyebut mobil di musim 2020 telah dibuat sesuai dengan gaya balap Sebastian Vettel. Padahal, pebalap senior itu kalah dengan juniornya, Charles Leclerc secara klasemen musim 2019.

Baca juga : Jenderal Seniornya Dibunuh, Iran Gertak Amerika

Seperti diketahui, musim lalu adalah pertarungan internal antara Vettel dan Leclerc. Menjelang sesi akhir, Ferarri membiarkan dua petarungnya untuk saling balap. Pertarungan mereka pun berbuntut tabrakan di GP Brasil.

Baca juga : Anies Tetap Babak Belur

Namun, sejarah mencatatkan kemenangan untuk Leclerc yang finis di peringkat keempat klasemen dengan raihan 264 poin, dengan 10 podium. Sedangkan Vettel, berada di peringkat kelima dengan 240 poin dan sembilan podium.

Baca juga : Pemegang Saham Tetapkan Direksi Baru Pertamina

Catatan tersebut tidak membuat Binotto pindah ke lain hati. Vettel tetap dijadikan anak emas dengan menyesuaikan performa mesin dengan gaya balap Vettel. Tapi menganakemaskan Vettel bisa menjadi pukulan bagi Leclerc yang sudah bermain baik. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.