Dark/Light Mode

PM Italia Nggak Berani Pastikan Kapan Seri A Bergulir Lagi

Minggu, 17 Mei 2020 11:56 WIB
Para pemain Juventus. (Foto : Istimewa)
Para pemain Juventus. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Perdana Menteri Giuseppe Conte mengatakan banyak pihak yang ingin seri A segera dlanjutkan meski pendemi Covid-19 masih terjadi. Namun Conte menegaskan tidak akan melanjutkan seri A sampai ada jaminan pendemi menurun.

Sebelumnya Federesi sepakbola Italia (FIGC) memastikan seri A mulai bergulir 13 Juni. Bahkan Senin depan, para pemain sudah diizinkan untuk kembali berlatih.

Baca juga : Dua Pemain Parma Positif Corona, Seri A Terancam Molor Lagi

"Ada begitu banyak tekanan untuk memulai lagi Serie A tetapi penting ditekankan bahwa kondisi keselamatan tertinggi sudah diterapkan," kata Conte kepada Reuters, Minggu (17/5).

Serie A dihentikan sejak 9 Maret dan tanggal untuk mulainya kembali kompetisi belum ditentukan, sekalipun para pemain sudah kembali berlatih sendiri-sendiri sambil mematuhi ketentuan social distancing atau jaga jarak sosial

Baca juga : PGN Bidik Peningkatan Pemanfaatan Gas Bumi

"Untuk memberikan tanggal yang pasti kita harus mendapatkan garansi lebih banyak daripada yang kami miliki saat ini tetapi yang saya katakan kita belum memilikinya."

Saat ini, Juventus memuncaki klasemen Serie A dengan selisih satu poin di atas peringkat kedua Lazio dengan 12 pertandingan tersisa ketika musim ini terhenti sementara Maret lalu. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.