Dark/Light Mode

Mantap, Gaji Son Bakal Jadi Rp 2,8 Miliar Per Pekan

Minggu, 25 Oktober 2020 12:55 WIB
Bintang Spurs, Son Heung Min. (Foto : Istimewa)
Bintang Spurs, Son Heung Min. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tottenham Hotspur dikabarkan telah menyiapkan kado istimewa untuk striker andalannya Son Heung-min. Kado tersebut sebagai bentuk apresiasi atas apiknya penampilan pemain asal Korea Selatan itu di pentas Premier League.

Menurut laporan The Sun, kemarin, kado istimewa itu berupa perpanjangan kontrak jangka panjang yang akan mengikat Son Heung-min di The Lilywhites.

Baca juga : Selain Suap, Nurhadi-Rezky Didakwa Terima Gratifikasi Rp 37,2 Miliar

“Saat ini tinggal menunggu waktu penandatangan kontfak saja. Kontraknya kontrak jangka panjang dan akan membuatnya bersanding dengan Harry Kane dan Tanguy Ndombele sebagai pemain bergaji tertinggi di Spurs,” tulis The Sun berdasar keterangan orang dalam Spurs.

Sumber yang tak mau namanya disebut juga mengungkapkan, di perpanjangan kontrak nanti Tottenham siap menaikkan gaji Son menjadi sebesar 150 ribu poundsterling (sekitar Rp2,8 miliar) per pekan usai atas penampilan istimewanya di lini depan.

Baca juga : Menang Besar, Jacinda Ardern Jadi PM Selandia Baru Lagi

Kado tersebut tampaknya sebanding dengan performa trengginas yang Son tunjukkan dalam lima pekan Premier League musim 2020/21 ini. Sejauh ini, dirinya berada di daftar puncak top skor Liga Inggris dengan raihan 7 gol.

Bersanding dengan predator Everton, Dominic Calvert-Lewin. Kado istimewa yang diberikan oleh Tottenham ini diharapkan mampu membuat performa Son di lini depan makin moncer dan mengerikan.

Baca juga : AC Milan Vs Inter, Ibra Bakal Jadi Andalan

Tottenham berambisi untuk bisa merusak dominasi klub-klub papan atas Liga Inggris dan kembali ke habitat mereka di 4 besar. Hal yang bukan sesuatu yang mustahil bagi mereka. Asalkan Son mampu menjaga konsistensi penampilannya agar tetap trengginas dan mengerikan di depan gawang lawan. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.