Dark/Light Mode

Lama Pulih, Marquez Diramal Pensiun Dini

Selasa, 8 Desember 2020 10:30 WIB
Marc Marquez. (Foto : Istimewa)
Marc Marquez. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bekas rider MotoGP, Marco Melandri, ragu Marc Marquez bisa kembali seperti sedia kala pascacedera parah. Saat ini Marquez sedang dalam proses pemulihan.

Rider Repsol Honda itu mengalami cedera patah lengan kanan di balapan pertama MotoGP 2020, Juli silam. Namun, hanya beberapa hari usai naik meja bedah pria berjuluk Baby Alien itu memaksakan diri untuk mengikuti seri Andalusia meski hanya sampai sesi latihan bebas.

Baca juga : Marquez Bakal Dikepung Sembilan Rider Muda

Alhasil, cedera Marquez semakin parah sehingga harus menjalani operasi kedua. Juara dunia delapan kali itu pada prosesnya mesti melewatkan seluruh sisa kejuaraan sebelum untuk ketiga kalinya kembali dioperasi pekan lalu.

Marquez diprediksi akan absen paling tidak setengah tahun ke depan, sekalipun belum bisa dipastikan kapan dia bisa comeback. Rival Marquez, Maverick Vinales, yakin pebalap berusia 27 tahun itu tidak akan kesulitan sekalinya bisa kembali ke lintasan lagi.

Baca juga : Bersama Dubes Lutfi, Menko Luhut Diterima Presiden AS Donald Trump

Namun,tidak sedikit pula yang khawatir dengan masa depan Marc Marquez usai menderita cedera parah yang membutuhkan waktu lama pulih.

Salah satunya Melandri. Melandri pernah membalap di MotoGP di antara 2003- 2010 termasuk membela tim Honda pabrikan di mana dia finish runner-up pada 2005.

Baca juga : Sasar Pelaku Usaha, Mandiri Syariah Rilis Tabungan Bisnis

Menurut dia, Marquez tidak akan bisa balapan secara optimal lagi. “Sangat sulit,” jawab Melandri saat ditanya apakah Marquez bisa kembali seperti sebelumnya.

“Di satu sisi dia memiliki gairah, determinasi untuk melakukannya lebih daripada sebelumnya. Tapi di sisi lain, saya mengatakan kepada Anda ini sangat sulit,” kata pria Italia itu. [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.