Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Hasil Liga Inggris
Liverpool 1-0 Wolverhampton, Si Merah Tembus Enam Besar
Selasa, 16 Maret 2021 05:41 WIB
RM.id Rakyat Merdeka - Perlahan tapi pasti, Liverpool kembali menunjukkan tren positifnya. Anak asuh Juergen Kloop kini menembus enam besar setelah menang atas Wolverhampton pada lanjutan Liga Inggris, Selasa (16/3) dini hari tadi WIB.
Pertandingan Wolves vs Liverpool merupakan laga pekan ke-23 Liga Inggris. Berlaga di Stadion Molineux, pertandingan Wolves vs Liverpool berkesudahan dengan skor 0-1.
Baca juga : Arsenal Vs Spurs, Misi Merapat Zona Eropa
The Reds - julukan Liverpool - merebut kemenangan berkat gol semata watang yang dilesakkan Diogo Jota ke gawang Wolverhampton Wanderes pada menit ke-45+2'. Berkat kemenangan ini, Liverpool berhasil merangsek naik ke peringkat keenam klasemen Liga Inggris.
Tim asuhan Juergen Klopp itu kini telah mengumpulkan 46 poin. Mereka hanya berjarak dua angka di belakang West Ham yang menduduki peringkat kelima.
Baca juga : Atletico Dapat Kaca Mata, El Real Gebuk Elche 2-1
Meski ciamik di Liga Champions setelah memastikan lolos ke perempat final, secara umum, si Merah belum menunjukkan konsistensi kemenangan di Liga Inggris. Dua laga sebelumnya Mo Salah dkk keok dihajar Fulham 1-0 dan Chelsea 1-0.
The Reds kini akan menjalani libur panjang sebelum kembali bertanding di Liga Inggris, yang akan memasuki jeda internasional hingga awal April. [IPL]
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya