BREAKING NEWS
 

Salah Ditekel, Kloop Marah

Reporter & Editor :
SAIFUL BAHRI
Minggu, 6 Oktober 2019 12:30 WIB
Mohamed Salah (foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Laga Liverpool dan Leicester City Minggu (6/10) dini hari tadi WIB, menyisakan kekecewaan pelatih Juergen Klopp. Dia marah karena Mohamed Salah cedera dan kemungkinan absen beberapa pekan.

Salah cedera akibat ditekel keras gelandang Leicester City Hamza Choudhury. Penyerang Mesir itu terpaksa dirawat setelah tertatih-tatih akibat cedera pergelangan kaki pada menit ke-89.

Baca juga : Malaysia Kedodoran Bayar Utang

Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyalahkan gelandang Leicester Choudhury karena terlalu ketas kepada Mohamed Salah.

Adsense

Klopp sangat marah terhadap kontak sembrono itu yang menurut dia seharusnya diganjar kartu merah, bukan kartu kuning. "Itu pelanggaran yang sungguh tak bisa dibenarkan," kata Klopp dalam laman ESPN.

Baca juga : 42 Lahan Disegel KLHK Terkait Karhutla

"Bagaimana bisa dia melakukannya karena bola sudah lewat. Pemain itu berlari sekuat tenaga untuk menjatuhkannya tanpa ada bola di sekitarnya," sambung Klopp. "Ini berbahaya sekali. Saya tidak ingin membuat masalah dengan bocah itu, tetapi dia harus ditenangkan."

Choudhury memiliki reputasi buruk dalam duel dengan pemain lawan. Dia pernah diusir dari lapangan saat U-21 Inggris menghadapi Prancis di mana dia mengganjal keras pemain Prancis Jonathan Bamba pada Juni.

Baca juga : Jokowi: Sabar

Dua bulan kemudian, manajer Newcastle United, Steve Bruce, sewot melihat pemain berusia 22 tahun itu mencederai pemainnya Matt Ritchie yang disebutnya "tekel horor" pada Piala Carabao di St James 'Park . "Bukan situasi pertama seperti ini," kata Klopp. "Dia pemain super, tetapi pelanggaran semacam ini, tidak." [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense