Dark/Light Mode

Anak Dan Murid Gus Dur Masuk Daftar Calon Pendamping Anies

Kamhar Lakumani: Mas Anies Sudah Kantongi Satu Nama

Senin, 3 Juli 2023 07:10 WIB
Kamhar Lakumani, Deputi Bappilu Partai Demokrat. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Kamhar Lakumani, Deputi Bappilu Partai Demokrat. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Apa saja faktor pengusulan nama-nama itu?

Ada banyak faktor yang dijadikan rujukan dalam pengusulan. Namun, yang menjadi acuan dan ukuran bagi Mas Anies untuk memutuskan adalah, lima kriteria yang telah ditetapkan dalam piagam kerja sama tiga partai. Itu pedomannya.

Berarti, tinggal menunggu keputusan Anies ya?

Iya, Mas Anies yang dibantu Tim Delapan, akan "mengukur" siapa yang paling memadai berdasarkan lima kriteria itu. Tapi, yang memutuskan adalah Anies.

Baca juga : Kamhar Lakumani: Sinyal Cawapresnya Dari Internal Koalisi

Sekarang, bagaimana perkembangannya?

Mas Anies sudah mengantongi satu nama. Itu menurut Jubir Mas Anies yang juga anggota Tim Delapan, Mas Sudirman Said.

Kapan nama bakal Cawapres itu diumumkan?

Tinggal menunggu waktu yang tepat untuk dideklarasikan, selepas Anies menunaikan ibadah haji.

Baca juga : Paloh: Mas AHY Lebih Dari Pantas, Potongan Ganteng...

Apakah Demokrat akan menerima siapa pun yang dipilih Anies?

Demokrat senantiasa istikomah dan taat asas. Sebagaimana telah disepakati bersama dalam piagam kerja sama tiga partai, penentuan Cawapres ini dipercayakan sepenuhnya kepada Mas Anies, dengan merujuk lima kriteria itu.

Apakah Demokrat yakin pada pilihan Anies?

Kan kriterianya sudah sangat jelas, dan kewenangan telah diberikan kepada Mas Anies. Beliau telah mengantongi satu nama. Kami hormati itu, sembari menunggu waktu yang tepat untuk disampaikan kepada publik.

Baca juga : Calon Pendamping Riza, Diputuskan Setelah Pileg

Sembari menunggu, apa yang dilakukan Demokrat?

Kami menunggu saja penyampaian dari Mas Anies pada saatnya nanti. [REN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.