Dark/Light Mode

Dukungan Menteri Untuk Pasangan Prabowo-Gibran Jadi Perdebatan

Herman Khaeron: Sah-sah Saja Menteri Mendukung Capres

Senin, 5 Februari 2024 06:20 WIB
Herman Khaeron, Juru Bicara TKN Prabowo-Gibran. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Herman Khaeron, Juru Bicara TKN Prabowo-Gibran. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Luhut secara resmi memberikan dukungan ke Prabowo-Gibran. Respons Anda?

Dukungan Pak Luhut menjadi instrumen penting dalam upaya pemenangan Prabowo-Gibran. Dengan dukungan tersebut, saya kira akan meningkatkan peluang untuk bisa menyelesaikan Pilpres 2024 dalam satu putaran.

Kenapa Anda begitu yakin?

Baca juga : Mega Nggak Bisa Lagi Nahan Sabar

Pak Luhut dikenal sebagai tokoh yang punya banyak jaringan, dekat dengan tokoh nasional maupun internasional. Sebagai seorang senior dalam dunia politik, Luhut mengetahui bagaimana cara memenangi pertarungan dengan baik, menang kontestasi dalam kondisi yang begitu ketat.

Apalagi dengan melihat trennya Pak Prabowo yang terus naik, dukungan beliau akan menggenapkan kemenangan dalam satu putaran.

Ada anggapan, dukungan Luhut ini tidak etis. Pendapat Anda?

Baca juga : Anies-Prabowo-Ganjar Jangan Nyerang Personal

Menteri kan jabatan politik. Selama mengikuti tata peraturan perundang-undangan yang ada, dukungan ini sah-sah saja.

Apakah Anda menilai, ada yang khawatir kalah karena dukungan Luhut ini?

Kalau pihak lawan begitu, ya biasa saja. Kan dalam kontestasi, biasanya menaikkan diri dan menurunkan pihak lain. Jadi, sudah hukum besi. Tapi saya yakin, rakyat sudah cerdas, sudah melek politik. Sehingga, siapa yang semakin menyerang, rakyat semakin tidak suka.

Baca juga : Tak Mengejutkan, Luhut Pasti Pro-02

Dalam politik dan kontestasi, ekspektasinya adalah kekuasaan. Yang penting, ketika berkuasa, memberikan kontribusi yang nyata bagi Indonesia lebih baik.

Luhut sebagai mantan prajurit, memiliki jiwa nasionalisme yang kuat, memiliki arah dan kemampuan agar pembangunan bangsa ini meningkat dan memberikan kontribusi besar kepada rakyat, bangsa dan negara. REN

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.