Dark/Light Mode

Joss! Awal Pekan Rupiah Meroket

Senin, 30 Mei 2022 09:45 WIB
Rupiah dan dolar AS. (Foto: Ist)
Rupiah dan dolar AS. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nilai tukar rupiah dibuka menguat cukup tinggi 0,26 persen ke level Rp 14.528 per dolar AS dibanding perdagangan Jumat (27/5) di level Rp 14.566 per dolar AS.

Tak hanya rupiah, mayoritas mata uang Asia turut menguat terhadap dolar AS. Won Korea Selatan melonjak 0,59 persen, yuan China menguat 0,29 persen, ringgit naik Malaysia 0,26 persen, peso Filipina menguat 0,22 persen, baht Thailand naik 0,17 persen, yen Jepang menguat 0,16 persen, dolar Singapura menguat 0,11 persen, dan dolar Hong Kong naik 0,01 persen.

Baca juga : Bursa Saham Asia Hijau, Rupiah Cerah

Indeks dolar AS maju ke level 101,68, setelah turun 1,3 persen minggu lalu, untuk mencapai level terendah lima minggu di level 101,43. Sementara nilai tukar rupiah terhadap euro menguat 0,89 persen ke level Rp 15.592, terhadap poundsterling Inggris naik 0,84 persen ke level Rp 18.354, dan terhadap dolar Australia menguat 0,66 persen ke level Rp 10.420.

Analis Pasar Uang, Ariston Tjendra mengatakan, pergerakan rupiah dipengaruhi oleh sentimen masuknya investor ke pasar modal. Sebab, sejumlah saham sudah turun harga sejak beberapa waktu terakhir.

Baca juga : Jelang Libur, Rupiah Makin Melesat

"Pasar mungkin mengabaikan isu kenaikan bunga The Fed untuk sementara dan beralih mengambil peluang di aset berisiko dengan masuk di level rendah,” jelas Ariston di Jakarta, Senin (30/5).

Menurutnya, minat investor masuk ke pasar modal juga terjadi karena laporan kinerja keuangan beberapa perusahaan cemerlang. Selain itu, kondisi ekonomi makro cukup baik setelah sejumlah pelonggaran aktivitas dan mobilitas masyarakat akibat pandemi Covid-19 diberlakukan.

Baca juga : Jelang Pengumuman BI Rate, Rupiah Melesat

Ia memproyeksi, nilai tukar rupiah bergerak di rentang Rp 14.530 sampai Rp 14.600 per dolar AS sepanjang hari ini.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.