Dark/Light Mode

Komit Lakukan Inovasi Di Bidang Properti

Agung Podomoro Jadi Developer Terbaik Di BCI Asia Awards 2022

Senin, 29 Agustus 2022 19:17 WIB
Komit Lakukan Inovasi Di Bidang Properti Agung Podomoro Jadi Developer Terbaik Di BCI Asia Awards 2022

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Agung Podomoro Land Tbk. (APLN atau Agung Podomoro) meraih penghargaan peringkat 1 Top 10 Developer Indonesia dalam ajang bergengsi BCI Asia Awards 2022 dari BCI Central Indonesia.

Komitmen Agung Podomoro dalam melalukan berbagai inisiatif dan inovasi selama masa pandemi Covid-19 semakin memperkuat posisinya sebagai pengembang terdepan, terintegrasi, dan tepercaya di Indonesia.

Marketing Director PT Agung Podomoro Land Tbk. Agung Wirajaya mengatakan, pencapaian sebagai top pengembang dalam ajang penghargaan ini menambah energi dan semangat baru bagi perusahaan untuk terus mengembangkan strategi menjadikan sektor properti sebagai booster bagi percepatan pemulihan ekonomi nasional.

Baca juga : Jadi Pengembang Properti Terdepan, Modernland Raih BCI Asia Top 10 Awards

“Kami sangat bangga dan bersyukur akan penghargaan sebagai salah satu Top 10 Developer BCI Asia Awards 2022," ujar Agung dalam keterangannya, Senin (29/8).

Menurutnya Ini merupakan penghargaan penting atas komitmen Agung Podomoro yang lebih dari setengah abad melakukan inovasi untuk membangkitan sektor properti dan menjaga pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Konsistensi Agung Podomoro Land dalam membangun dan mengembangkan proyek propertinya di berbagai wilayah di Indonesia terbukti berhasil.

Baca juga : Akuisisi 6 Ribu Menara Telkomsel, Mitratel Jadi Tower Provider Terbesar Di Asia Tenggara

"Selama lebih dari 53 tahun kami telah berkontribusi dalam pembangunan proyek properti mulai dari rumah tapak, apartemen, superblok, trade mall, dll dan pengalaman lebih dari setengah abad ini membentuk kami menjadi pengembang yang matang dan tepercaya," ujar Agung.

Agung mengatakan pencapaian ini memacu semangat baru bagi perusahaan untuk terus berkontribusi bagi sektor industri properti Tanah Air.

"Kami percaya bahwa sektor properti berkontribusi positif bagi pertumbuhan dan pemulihan ekonomi, dan Agung Podomoro Land siap ambil bagian untuk mendukung itu dengan terus menghadirkan properti terbaik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia," ujarnya.

Baca juga : Bukit Podomoro Gercep Groundbreaking Premium Club House

Kontribusi Agung Podomoro terbukti lewat gencarnya pembangunan proyek-proyek properti di berbagai daerah bahkan di saat pandemi Covid-19.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.