Dark/Light Mode

Usung Konsep Modern Tropis, Asya dan Vilo Gelato Siap Hadirkan Klaster Linear Park

Kamis, 9 Maret 2023 18:42 WIB
Kerja sama Arsya dan Vito Gelato dalam menghadirkan klaater Linear Park, Kamis (8/3). (Foto: Dok  Arsya)
Kerja sama Arsya dan Vito Gelato dalam menghadirkan klaater Linear Park, Kamis (8/3). (Foto: Dok Arsya)

RM.id  Rakyat Merdeka - Fasilitas gaya hidup dalam sebuah kawasan hunian terpadu merupakan satu aspek yang mesti terpenuhi. Akan lebih maksimal apabila fasilitas gaya hidup yang ada dipadukan dengan unsur ruang hijau guna menciptakan lingkungan yang erat dan berkelanjutan.

Konsep itu diadaptasi Asya dalam merancang area terbuka hijau seluas 6.000 meter persegi bernama Linear Park.

Linear Park ini diusung menjadi lifestyle spot terbaru bagi kaum urban, khususnya bagi masyarakat Jakarta Timur, Bekasi, hingga Jakarta Utara. Hal tersebut diwujudkan melalui penandatanganan kerja sama antara Asya dan Vilo Gelato, Kamis (9/3).

“Vilo Gelato merupakan tenant yang kami pilih untuk melengkapi Linear Park. Kami melihat brand ini sangat sesuai dengan interest warga Asya dan profil target konsumen yang kami tuju. Dengan kerja sama ini diharapkan memberikan dampak yang besar bagi kedua belah pihak,” terang Project Director Asya, Widyo Seno.

Baca juga : Dukung Digitalisasi UMKM, S.id dan Rinna Hadirkan Platform Pemasaran Online

Widyo menambahkan dengan hadirnya Vilo Gelato di Asya turut diharapkan menjadi daya tarik untuk memperluas jangkauan konsumen terhadap klaster-klaster yang diluncurkan pengembang.

Lebih lanjut Widyo menjelaskan, Linear Park berada tepat di titik prestisius yakni di area terdepan gerbang utama township ASYA, sehingga bisa dikunjungi secara mudah oleh masyarakat umum tanpa mengganggu keamanan penghuni.

Vilo Gelato akan menempati lahan seluas 2.400 meter persegi dan berseberangan langsung dengan area komersial Genova.

Founder dan Direktur Utama Vilo Gelato, Vincent Kusuma, mengatakan bahwa kerja sama kali ini sangat menarik dan unik.

Baca juga : Gandeng KBRI Paris dan Tokopedia, Kemendag Hadirkan 6 Jenama Di Paris Fashion Week

Tak tanggung-tanggung, Vilo Gelato ikut mengusung gaya bangunan modern tropis pada store-nya, sehingga selaras dengan desain keseluruhan dari klaster-klaster yang ada di Asya.

Sebagai kawasan hunian terpadu alias township, lokasi Asya berada di lokasi strategis lantaran punya akses singkat menuju pintu tol JORR (Jakarta Outer Ring Road) yang terhubung dengan Tol Dalam Kota.

Asya merupakan hunian yang dikembangkan oleh Astra Land Indonesia, joint venture dari dua developer ternama di Tanah Air dan internasional, yaitu Astra Property dan Hong Kong Land.

Hingga saat ini, Asya sudah mengembangkan 6 cluster hunian diantaranya Semayang & Matana yang sudah terjual habis dan sudah dihuni, Maninjau yang sudah terjual 80 persen.

Baca juga : Usung Konsep Full Furnised, Grand Wisata Bekasi Luncurkan Tanamas

“Dalam mengembangkan setiap unit di Asya, kami selalu berupaya menghadirkan nilai lebih melalui penerapan gaya hidup eco living, sehingga akan memperkaya pengalaman konsumen terkait sebuah hunian," pungkas Widyo.â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.