Dark/Light Mode

Cetak Hattrick

Bank Commonwealth Raih Penghargaan HR Asia Best Companies to Work For in Asia 2023

Rabu, 12 Juli 2023 20:00 WIB
Direktur SDM Bank Commonwealth Bagus Harimawan menerima penghargaan sebagai HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2023. (Foto: Istimewa)
Direktur SDM Bank Commonwealth Bagus Harimawan menerima penghargaan sebagai HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2023. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Lalu, mengembangkan lingkungan kerja yang menarik, memperkuat praktik kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan bagi karyawan, serta memupuk budaya tempat kerja yang inklusif.

Hal tersebut terwujud melalui program-program untuk kesehatan dan kesejahteraan karyawan seperti CommCLUB, aktivitas dan kompetisi olahraga, tempat kerja yang mendukung ergonomis, dan program kesehatan serta kesejahteraan mental karyawan.

Misalnya, employee assistance program dan mental health month, program-program untuk mendukung pertumbuhan karyawan seperti individual development plan, talent development plan, leadership program, learning program, mandatory & professional certification, dan knowledge sharing session.

Baca juga : Astra Credit Companies Raih 3 Penghargaan Di HR Asia Awards

Selain itu, juga ada program Your Voice Survey secara berkala untuk mengetahui umpan balik dari karyawan dan kemudian menindaklanjuti dengan action plan yang sesuai.

Hal ini juga sejalan dengan Employee Value Proposition #everyonematters. Terdapat juga program Excellence Award untuk mengapresiasi ide dan inisiatif karyawan, serta berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR).

"Kami percaya diversity, equity, dan inclusion sangat penting bagi perusahaan karena hal tersebut mendorong kreativitas, inovasi, keterlibatan karyawan, dan produktivitas. Di Bank Commonwealth kami mengadopsi diversity, equity, dan inclusion dalam program kami sehari-hari," tuturnya.

Baca juga : Modernland Borong 4 Penghargaan Di Ajang HCREA 2023

Untuk diketahui, HR Asia Best Companies to Work for in Asia Awards merupakan penghargaan untuk organisasi yang telah diidentifikasi oleh karyawannya sebagai pemberi kerja pilihan di Asia dan ditetapkan sebagai pemberi kerja terbaik.

Penghargaan ini diberikan bagi perusahaan di seluruh Asia dan diakui sebagai perusahaan dengan praktik SDM terbaik.

Terutama yang menunjukkan tingkat keterlibatan karyawan yang tinggi dan budaya tempat kerja yang sangat baik. Penghargaan ini diselenggarakan oleh Business Media International dan HR Asia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.