Dark/Light Mode

Sinar Gading Group Hadirkan Go Home Residence, Hunian Bergaya Jepang Di Cisauk Serpong

Rabu, 16 Desember 2020 11:57 WIB
Sinar Gading Group Hadirkan Go Home Residence, Hunian Bergaya Jepang Di Cisauk Serpong

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Sinar Gading Group menghadirkan Go Home Residence, perumahan bergaya Jepang di kawasan Cisauk, Serpong, Tangerang. Rumah bergaya modern Jepang dengan suasana tropis di antara danau dan pepohonan rindang menghadirkan kenyamanan dan udara sehat.

Go Home Residence, di Cisauk, Serpong, Tangerang mencoba mememnuhi permintaan konsumen. Pembukaan nomor urut pemesanan (NUP) sudah dimulai 1 Desember 2020 lalu dengan harga dari Rp 600 juta.

Dibukanya NUP ini menjawab permintaan para calon pembeli yang cukup banyak yang pada acara prelaunching yang digelar secara virtual beberapa waktu lalu. Sejumlah calon telah berencana untuk memesan bahkan dengan NUP Gold alias langsung pilih unit yang disediakan yaitu Tipe Niji (Pelangi) Rp 600 jutaan, dan Tipe Akarui (Inyerior) Rp780 jutaan.

Baca juga : PBB Tegaskan Posisi Di Garis Tengah

“Kita resmi sudah membuka NUP mulai 1 Desember 2020. Respon dari para calon pembeli cukup bagus," ungkap Joy D Lango, Direktur Marketing, Sinar Gading Group Joy D Lango di Jakarta, Senin (14/12).

Joy menambahkan untuk jenis NUP ada 2 macam yaitu Gold dan Bronze. NUP Gold adalah konsumen yang langsung membeli unit, sedangkan NUP Bronze adalah tanpa pilih unit dengan berbagai hadiah menarik.

Ia mengaku surprise atas tanggapan calon pembeli dari Jakarta maupun dari daerah seperti Kalimantan, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Sumatera melalui berbagai media sosial saat sebelum launching yang berlangsung virtual.

Baca juga : Gandeng First Media, Viu Hadirkan Hiburan Terbaik Asia

Joy menambahkan para calon pembeli umumnya keluarga yang baru menikah atau keluarga muda, dan orang tua yang sedang berkuliah di sekitar Serpong BSD.

Perumahan “Tropical & Modern Japanese Style”adalah sinergi   dari pengembang terpercaya PT Sinar Gading Group dan maha karya arsitek PT Pandega Desain Weharima (PDW Architecs) perusahaan arsitektur ternama yang merencanakan, mendesain, dan mengeksekusi berbagai jenis proyek bangunan seperti hotel, perumahan, pabrik, studio

Joy mengatakan lokasi Go Home Residence yang prelaunching 17 Oktober 2020 lalu ini sangat strategis dan mudah diakses dari dan ke Jakarta, dengan tol Serpong - Balaraja atau dari Stasiun Kereta Cisauk maupun Stasiun Cicayur. Lokasi ini sangat dekat dengan AEON Mall BSD, jugà dekat dengan sejumlah rumah sakit dan sekolah juga kampus.

Baca juga : Summarecon Emerald Karawang Luncurkan Hunian Berkonsep Jepang

Joy mengatakan, perumahan GO Home ini memang sangat menarik, karena dirancang dengan gaya arsitek yang modern dengan memperhatikan segi kenyamanan dan kesehatan, yang berfokus pada 3 aspek, yaitu: Pertama, dari segi bangunan semua tipe rumah di Go Home dirancang untuk bisa bertahan di iklim tropis dengan sentuhan kebudayaan Jepang dan disesuaikan dengan kemajuan zaman saat ini.

Kedua, lingkungan, dengan panorama indah yang dikelilingi 4 danau menghadirkan udara oksigen yang segar serta taman berkonsep zen.

"Ketiga, gaya hidup sehat, dengan menghadirkan club house yang bernama Sawayaka (Konsep bangunan bergaya Restorasi Meiji yang unik) yang artinya relaks dalam bahasa Jepang di dalamnya terdapat fasilitas Gym dan kolam renang," pungkas Joy. [NOV]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.