Dark/Light Mode

Anak Muda Hebat dan Penghargaan Internasional (2)

Batik SukkhaCitha, Membuat Bahagia dan Ramah Lingkungan

Rabu, 11 Agustus 2021 17:01 WIB
Denica Flesch (paling kiri bercelana panjang putih), bersama pengrajin dari Desa Jlamprang, Wonosobo, Jateng, binaan SukkhaCitta (Foto: Dok BBG)
Denica Flesch (paling kiri bercelana panjang putih), bersama pengrajin dari Desa Jlamprang, Wonosobo, Jateng, binaan SukkhaCitta (Foto: Dok BBG)

 Sebelumnya 
Bagaimana ceritanya, bisa memberdayakan masyarakat terutama ibu-ibu dan wanita di pelosok?

Sebagai ekonom, saya selalu ingin mengerjakan hal yang bermakna dan bermanfaat bagi komunitas. Hal itu mendorong saya turun ke lapangan, berkeliling dari desa ke desa untuk belajar mengenai kemiskinan. Apa yang saya temukan adalah kenyataan yang sangat jarang dilihat oleh saya dan masyarakat lain di perkotaan: eksploitasi terjadi di balik apa yang kita kenakan setiap hari, terhadap wanita dan planet kita.

Baca juga : Magic Box Sampangan, Ubah Sampah Jadi Zero-Waste

Dari situ, saya terdorong untuk membangun sebuah jembatan, menghubungkan ibu-ibu di desa ini dengan kesempatan, agar mereka bisa mengubah hidupnya sendiri. Hal itulah yang kami sebut The Most Meaningful Clothes.

Bagaimana business chain process dilakukan? Dan bagaimana cara mengajari atau memfasilitasi pengrajin sehingga memahami cara kerja yang ramah lingkungan?

Baca juga : QNET Menangkan Berbagai Penghargaan Internasional

Kami memastikan akses ke sistem upah yang adil, membangun sekolah-sekolah kerajinan di desa-desa binaan. Ibu-ibu di sana juga mendapat beasiswa untuk belajar kerajinan, entrepreneurship, serta proses kerja yang ramah lingkungan. Hal ini menciptakan suatu ekosistem penghargaan konsumen terhadap produsen, sekaligus memotong rantai distribusi yang tidak perlu yang seringkali hanya menguntungkan middleman dan merugikan para ibu produsen tadi.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.