Dark/Light Mode

Dukung PTM, CIMB Niaga Finance Gelar Vaksinasi Untuk 2.000 Pelajar Di Bandung

Selasa, 28 September 2021 18:39 WIB
Dukung PTM, CIMB Niaga Finance Gelar Vaksinasi Untuk 2.000 Pelajar Di Bandung

 Sebelumnya 
Ristiawan mengatakan, persiapan kondisi yang kondusif agar bisa kembali belajar seperti sebelumnya merupakan tugas kita bersama. Tentu saja dengan tetap mengadaptasi kebiasaan-kebiasaan baru disertai prinsip kehati-hatian untuk proteksi kesehatan.

Sebelumnya sukses menyelenggarakn vaksinasi masal di Jakarta dan Bandung pada awal Agustus dan September lalu, kegiatan vaksinasi khusus untuk pelajar di Kota Bandung ini menargetkan sebanyak 2.000 pelajar.

Rangkaian program vaksinasi Covid-19 tahap selanjutnya akan dilaksanakan di beberapa kota besar lainnya dimana kantor cabang CIMB Niaga Finance beroperasi.

Baca juga : Bantu Tangani Covid, Perbarindo-LPS Gelar Vaksinasi Di Jepara

Rentang usia peserta  dalam vaksinasi CIMB Niaga Finance ini adalah anak-anak berusia minimal 12 tahun. Adapun jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac. Setiap peserta yang terdaftar akan memperoleh vaksinasi yang terbagi dalam sejumlah jadwal yang ditentukan.

Pelajar yang hendak berpartisipasi harus terlebih dulu mendaftar secara daring dan memperoleh jadwal vaksinasi sesuai waktu yang ditentukan.

CIMB Niaga Finance terus mengimbau, agar seluruh masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan ketat sesuai ketentuan yang ditetapkan oleh WHO dan pemerintah yaitu 5M, Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, dan Mengurangi Mobilitas.

Baca juga : Lindungi Kelompok Rentan, Risma Prioritaskan Vaksinasi Untuk Penyandang Disabilitas

“Kami juga semakin fokus dalam memberikan pengalaman bertransaksi yang aman dan nyaman dalam pengajuan pembiayaan melalui platform digital di antaranya, CNAF Mobile, pelayanan nasabah digital (Digital CS), tandatangan digital (Digital Signature), verifikasi berbasis Geotagging,” terang Ristiawan.

Dengan beragam fitur tersebut, nasabah dapat melakukan pengajuan pembiayaan tanpa harus datang ke cabang atau interaksi langsung terlebih di masa pandemi Covid-19. Bahkan nasabah dapat merasakan proses yang sangat cepat dan simple hanya dengan satu genggaman (melalui smartphone).

“Hal ini sekaligus wujud komitmen kami sebagai perusahaan pembiayaan yang mengutamakan customer experience,” pungkasnya. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.