Dark/Light Mode

Pemerintah Dukung UMKM Kembangkan Produk Berbasis Sawit

Sabtu, 9 April 2022 20:59 WIB
Workshop Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), Sabtu (9/4). (Foto: Istimewa)
Workshop Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), Sabtu (9/4). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Peneliti Surfactant & Bioenergy Research Center LPPM IPB University, Prof. Erliza Hambali menyampaikan bahwa minyak sawit dalam bentuk Non-Diary Creamer (NDC) dapat dijadikan sebagai pengganti minyak kelapa dalam pembuatan rendang.

Dijelaskan Prof. Erliza, NDC ini memiliki kelebihan yakni umur simpan lebih panjang, mudah dalam distribusi dan penanganan, serta aman bagi penderita laktosa intolerance. Berdasarkan hasil analisis terhadap mikrobiologi, bumbu rendang berbahan krimer sawit ini telah teruji secara klinis.

Baca juga : Satgas BLBI Cuekin Protes Sentul City

Peneliti Utama Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) Donald Siahaan menyampaikan, minyak inti sawit berpotensi sebagai Cocoa Butter Substitute (CBS) karena sifatnya yang short melting range dan dapat dibuat dengan proses hidrogenasi.

CBS yang dihasilkan ini tidak mengandung asam lemak trans dan memiliki karakteristik yang mirip dengan Cocoa Butter yang ketersediaannya semakin menipis.

Baca juga : Duo Menlu Perempuan Tegaskan Komitmen Bangun Kerja Sama Bilateral

Dalam kegiatan ini, untuk meningkatkan kapasitas kelompok petani sawit melalui digitalisasi dan hilirisasi produk kelapa sawit, BPDPKS juga menghadirkan narasumber dari pemerintahan dan praktisi kelapa sawit yaitu Ketua Umum DPP APKASINDO Gulat ME Manurung; Head of Tani Academy TaniHub Group Deeng Sanyoto; Ketua DPW APKASINDO Kalimantan Utara Suhendrik; Dosen Dept. Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri & Rekayasa Sistem ITS Prof. Setiyo Gunawan; Direktur Kerjasama Pendanaan dan Pembiayaan PIP Kementerian Keuangan Muhammad Yusuf; serta Direktur Pembiayaan Syariah LPDB-KUMKM Ari Permana.

Adapun BPDPKS menggelar kegiatan Workshop Promosi Digitalisasi dan Hilirisasi Produk Sawit Skala UMKM Batch II di Padang, Sumatera Barat pada 30 Maret hingga 1 April 2022 [JAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.