Dark/Light Mode

Menteri ATR/Kepala BPN, Sofyan A Djalil

Hakikat Kurban adalah Membantu yang Kesulitan

Selasa, 4 Agustus 2020 11:16 WIB
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A Djalil menyerahkan secara simbolis hewan kurban kepada Laznas Dewan Dakwah di Ruang PTSL, Lt.1 Kementerian ATR/BPN, Senin (3/08). Total, Kementerian ATR/BPN melakukan kurban sebanyak 64 ekor sapi dan 9 ekor kambing.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A Djalil menyerahkan secara simbolis hewan kurban kepada Laznas Dewan Dakwah di Ruang PTSL, Lt.1 Kementerian ATR/BPN, Senin (3/08). Total, Kementerian ATR/BPN melakukan kurban sebanyak 64 ekor sapi dan 9 ekor kambing.

RM.id  Rakyat Merdeka - Perayaan Iduladha harus jadi momen untuk membantu sesama. Hal ini diingatkan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A Djalil.

"Kurban di kantor kita semakin hari semakin bagus. Kurban ini bukan hanya sebagai pesta sate. Kurban hakikatnya tidak hanya sapi, kambing. Tapi untuk membantu orang kesulitan. Ini jauh lebih esensi daripada potong sapi atau kambing," ingatnya.

Lebih lanjut, Sofyan mengatakan, dengan kurban, manusia dapat bermanfaat di lingkungan sekitar. "Yang kita lakukan dengan ikhlas, akan dibalas Tuhan dengan luar biasa,” ujarnya lagi.

Baca juga : Duit ‘Setoran’ Penjual Hewan Kurban Masuk Kantong Siapa?

Apalagi, menurut mantan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara Indonesia pada Kabinet Indonesia Bersatu ini, selain sebagai bagian terima kasih kepada Tuhan, kurban juga berdampak positif bagi lingkungan.

Sehingga, jelasnya, kurban yang paling bagus adalah, di wilayah yang ada orang miskinnya. :Itu jauh lebih bermanfaat. Karena merupakan bagian apresiasi, solidaritas sosial," jelas menteri kelahiran Aceh Timur ini.

Sofyan juga berpesan, Iduladha ini hendaknya dapat meningkatkan ketaqwaan. "Terima kasih kepada panitia. Sensitifitas, kepercayaan dan keyakinan yang kita lakukan untuk orang banyak ini, bagian investasi akhirat. Itu unlimited atau selamanya, asal dilaksanakan dengan ikhlas," tuturnya.

Baca juga : Kementan Ajak Masyarakat Berperan Dalam Keamanan Pangan Asal Hewan

Pada Hari Raya Iduladha 1441 H Jumat (31/7) lalu, Kementerian ATR/BPN melakukan kurban sebanyak 64 ekor sapi dan 9 ekor kambing. Sebanyak 26 ekor sapi dibagikan kepada para pegawai non struktural, sopir, tenaga kebersihan, serta masyarakat sekitar lingkungan kantor Kementerian ATR/BPN.

Sementara itu 20 ekor sapi, dibagikan ke eksternal kementerian. Seperti pondok pesantren, yayasan yatim piatu, DKM masjid dan masyarakat. Serta 18 ekor sapi dan 9 ekor kambing didistribusi melalui Laznas Dewan Dakwah.

Sekretaris Direktur Jenderal Penetapan Hak dan Pendaftaran Tanah, Askani, yang juga sekaligus Ketua Panitia mengatakan, kurban akan diberikan untuk masyarakat secara tepat sasaran.

Baca juga : Melani Leimena dan Ali Suharli Bagikan Wastafel, Alat Semprot, dan Sembako untuk Warga

“Kami berusaha, agar titipan kurban kepada panitia ini sampai kepada betul-betul orang yang menerima dan membutuhkan. Proposal yang masuk memang sangat banyak," ujarnya.

Kegiatan penyerahan ini turut didampingi oleh Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN, Surya Tjandra; Sekretaris Jenderal Kementerian ATR/BPN, Himawan Arief Sugoto dan dihadiri oleh pejabat tinggi pimpinan madya Kementerian ATR/BPN, pejabat tinggi pimpinan Pratama Kementerian ATR/BPN dan perwakilan anggota DKM Masjid Nuruur Rahman Kementerian ATR/BPN. (RUS)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.