Dark/Light Mode

Di G20, Jokowi Bicara Pendidikan di Era YouTube dan Game Online

Minggu, 30 Juni 2019 03:13 WIB
Joko Widodo menghadiri forum G20 di Osaka, Jepang. (Foto Biro Pers Sekretariat Presiden)
Joko Widodo menghadiri forum G20 di Osaka, Jepang. (Foto Biro Pers Sekretariat Presiden)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Joko Widodo menyinggung soal pendidikan dan pemberdayaan perempuan saat menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 di Osaka, Jepang, Sabtu (29/6). Jokowi menyebut saat ini diperlukan adanya penyesuaian terhadap sistem pendidikan. Sebab menurutnya,  dunia tengah memasuki era digital. Jokowi menyadari ada perubahan pola pergaulan dan mental anak-anak generasi saat ini.

“Anak kita sekarang hidup di eranya YouTube video yang rata-rata panjangnya hanya 12 menit, di eranya Instagram video atau Twitter video yang rata-rata panjangnya 6 menit atau bahkan sependek 1 menit," kata Jokowi di depan para anggota G-20 di Osaka, Sabtu (29/6), seperti keterangan Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

"Dulu, anak-anak bergaul dengan misalnya naik sepeda bersama, sekarang anak kita bergaul dengan ramai-ramai main video game “Massive Multi-Player Online Game” seperti Fortnite dan Minecraft,” timpalnya.

Baca juga : Di Sela Acara KTT G20, Jokowi Gelar Pertemuan Bilateral Dengan Presiden Korsel dan China

Jokowi lalu meminta dilakukannya kerja sama antara anggota G-20 tekait pemberdayaan perempuan dan pendidikan.

“Kita semua paham bahwa akses pendidikan dan pemberdayaan perempuan merupakan elemen penting untuk mencapai target Sustainable Development Goals. Dan itu memerlukan kerja sama kita semua,” jelasnya.

Terkait perempuan, Jokowi mengatakan bahwa saat ini peran perempuan di bidang ekonomi, politik, dan kehidupan masyarakat masih kurang. Jokowi tak menutup kemungkinan bahwa perempuan punya kesempatan lebih unggul dari pria.

Baca juga : Jokowi: Kita Patut Bersyukur, Indonesia Berhasil Wujudkan Pemilu Yang Jujur dan Adil

“Perempuan lebih rajin, lebih tekun, lebih detail, lebih sabar, dan lebih teamwork daripada kita. Karena e-commerce dan teknologi membutuhkan karakter seperti itu, sehingga meningkatkan partisipasi perempuan dalam bisnis, ekonomi dan politik otomatis akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan daya saing nasional di era digital,” titurnya.

Jokowi menghadiri KTT G-20 di Osaka, Jepang pada Jumat (28/6). Sabtu (29/6)nya, Jokowi mengakhiri kunjungan kerjanya di Jepang dan kembali ke Indonesia.

Jokowi kembali ke Indonesia sekitar pukul 15.00 waktu setempat. Jokowi, didampingi sang istri berangkat menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Bandar Udara Internasional Kansai, Osaka menuju Pangkalan TNI-AU Halim Perdanakusuma, Jakarta. [MEL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :