Dark/Light Mode

Duta Besar China Lu Kang

Gembira Lihat Animo Anak Muda Indonesia Belajar Mandarin

Jumat, 23 Juni 2023 06:36 WIB
Dubes Lu Kang tengah belakang berjas bersama para peserta Chinese Bridge tingkat internasional di Merlynn Park Hotel, Minggu 18/6. Foto: Dok Cninese Embassy Jakarta)
Dubes Lu Kang tengah belakang berjas bersama para peserta Chinese Bridge tingkat internasional di Merlynn Park Hotel, Minggu 18/6. Foto: Dok Cninese Embassy Jakarta)

RM.id  Rakyat Merdeka - Geliat bahasa Mandarin secara global tidak bisa dipandang sebelah mata. Berdasarkan data Reuters pada 2022, ada 1,12 miliar orang menggunakan bahasa yang dipakai mayoritas warga China ini. Jumlahnya bahkan hanya kalah dari bahasa Inggris dengan 1,4 miliar penutur secara global.

Di Indonesia, jumlah peminat bahasa Mandarin terus naik. Duta Besar (Dubes) China untuk Indonesia Lu Kang mengaku senang melihat perkembangan bahasa Mandarin di negara penugasannya ini.

Baca juga : Chen Yu Fei Juara, China Tambah Gelar Di Indonesia Open 2023

“Sangat senang bisa melihat banyak siswa Indonesia yang menguasai bahasa Mandarin. Saya harap mereka dapat lebih mengenal China lebih jauh lagi,” ujar Dubes Lu, saat menghadiri acara kompetisi bahasa dan budaya China di Merlynn Park Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (18/6).

Dalam pernyataan resminya kemarin, Lu mengaku ingin melihat lebih banyak pemuda Indonesia yang berkunjung dan belajar ke Negeri Tirai Bambu.

Baca juga : 10 Warisan Kolonialisme Yang Masih Melekat Di Indonesia Versi Sejarawan Bonnie Triyana

“Anak-anak muda ini merupakan jembatan penghubung persahabatan Indonesia dengan China. Saya senang makin banyak yang pandai berbahasa Mandarin,” akunya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.