Dark/Light Mode

Dubes Kazakhstan Serzhan Abdykarimov Sambut Kota Kembar Astana Dan IKN Nusantara

Jumat, 15 Desember 2023 06:11 WIB
Dubes Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov (kiri) bersama Asisten Deputi Kerja Sama Asia Kemenko Perekonomian Bobby C Siagian dalam resepsi Peringatan 30 Tahun Hubungan Diplomatik Republik Kazakhstan dan Indonesia, di Jakarta, Rabu, 13 Desember 2023. (Foto Larasati Dyah Utama/Harian Rakyat Merdeka/RM.id).
Dubes Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov (kiri) bersama Asisten Deputi Kerja Sama Asia Kemenko Perekonomian Bobby C Siagian dalam resepsi Peringatan 30 Tahun Hubungan Diplomatik Republik Kazakhstan dan Indonesia, di Jakarta, Rabu, 13 Desember 2023. (Foto Larasati Dyah Utama/Harian Rakyat Merdeka/RM.id).

RM.id  Rakyat Merdeka - Duta Besar (Dubes) Kazakhstan untuk Indonesia, Serzhan Abdykarimov mengapresiasi pembangunan Ibu Kota baru Indonesia, Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Abdykarimov juga mengapresiasi kemitraan kota kembar antara Astana, Ibu Kota Kazakhstan, dengan IKN Nusantara yang terbentuk Juli lalu.

Hal itu dia sampaikan di acara resepsi Peringatan Hubungan Diplomatik Republik Kazakhstan dan Indonesia ke-30, di Jakarta, Rabu (13/12/2023). Mengenakan setelan jas hitam, Dubes Abdykarimov menyambut tamu.

Abdykarimov juga memperkenalkan dirinya sebagai Dubes baru Kazakhstan menggantikan Dubes sebelumnya, Daniyar Sarekenov. Abdykarimov secara resmi menyerahkan Surat Kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada 8 Desember lalu. Penyerahan Surat Kepercayaan tersebut menandai dimulainya penugasan resmi Dubes Abdykarimov di Indonesia.

Baca juga : Abuya Muhtadi: Saya Tetap Ke Pak Mahfud Dan Pak Ganjar

Mengawali acara resepsi, Dubes Kazakhstan memberikan pidato sambutan kepada ratusan tamu yang hadir malam itu. Ia mengapresiasi kemajuan hubungan bilateral antara Kazakhstan dan Indonesia.

Juli 2023, terjadi langkah penting, yaitu terbentuknya kemitraan kota kembar antara Astana, ibu kota Kazakhstan, dengan Nusantara, yang merupakan Ibu Kota baru Indonesia. Menurutnya, hal ini sejalan dengan pemindahan Ibu Kota Kazakhstan dari Almaty yang ramai penduduk di bagian tenggara ke kota Provinsi Akmola, yang selanjutnya dinamai Astana.

“Kami mengapresiasi inisiatif visioner untuk memindahkan Ibu Kota dari Jakarta ke Nusantara. Kazakhstan telah berhasil memindahkan ibu kotanya ke Astana 25 tahun lalu,” tutur Dubes yang pernah bertugas di Azerbaijan itu.

Baca juga : Dubes Kazakhstan Siap Genjot Kerja Sama Perdagangan Dan Investasi

Menurutnya, Kazakhstan melihat dampak positif dari proyek semacam ini terhadap pembangunan nasional. Saat ini, Astana yang berada di pusat benua Eurasia telah berkembang menjadi kota besar dengan lebih dari 1,4 juta penduduk.

 Astana telah menjadi tempat diadakannya berbagai acara internasional besar. Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Organization for Security and Cooperation in Europe (OSCE) pada 2010, Kongres Pemimpin Dunia dan Agama Tradisional hingga Forum Internasional Astana pernah dihelat di kota itu.

Belum lama ini Astana juga menjadi tuan rumah KTT untuk memperingati 10 tahun Organisasi Negara-negara Turkic (Azerbaijan, Kazakhstan, Kyrgyzstan, Turki Turkmenistan, Uzbekistan dan Tajikistan). Ini semakin mengukuhkan posisinya sebagai kota penting untuk pertemuan internasional.

Baca juga : Ganjar Akan Sat Set Tuntaskan Ibu Kota Nusantara

“Terbentuknya kemitraan kota kembar Astana dan Nusantara pada Juli, menandai tonggak penting dalam pendalaman hubungan kedua negara,” ujarnya.

Acara resepsi dilanjutkan dengan penampilan Jessica Aurelia yang membawakan lagu Kazakhstan. Ia merupakan salah satu kontestan yang berhasil sampai final di Kompetisi Kreatif Internasional II, dalam rangka memperingati Hari Presiden Pertama Kazakhstan Nursultan Nazarbayev.

Acara itu juga dimeriahkan pembacaan puisi oleh WNI yang ikut program belajar bahasa Kazakhstan secara online yang diselenggarakan Kedubes Kazakhstan Jakarta, Nabila dan Tita, yang berjudul ‘Negaraku Tercinta, Rakyat Kazakhku’, dan ‘Rakyatku Tercinta’. Puisi itu menceritakan saat Kazakhstan masih dijajah Kerajaan Rusia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.