Dark/Light Mode

Nikki Haley Akhirnya Mundur

Trump-Biden Rebutan Pendukung Tambahan

Jumat, 8 Maret 2024 06:20 WIB
Donald Trump Dan Joe Biden. Foto: GETTY IMAGES/BBC
Donald Trump Dan Joe Biden. Foto: GETTY IMAGES/BBC

 Sebelumnya 
Haley meninggalkan bursa pencalonan Pilpres AS setelah membuat sejarah sebagai wanita pertama yang memenangkan pe­milihan pendahuluan Partai Re­publik. Dia mengalahkan Donald Trump di Distrik Columbia pada Minggu (3/3/2024) dan di Vermont pada Selasa (5/3/2024).

Para sekutu Haley (52) men­catat, wanita berdarah India itu melampaui sebagian besar ekspektasi dunia politik atas ke­berhasilannya itu. Dia awalnya mengesampingkan untuk men­calonkan diri melawan Trump pada Pilpres 2024. Namun Haley berubah pikiran dan akhirnya mengumumkan pencalonannya tiga bulan setelah Trump maju.

Baca juga : Achsanul Qosasi Kena Mental!

Meski pencalonannya telat, Haley berhasil menggaet donatur berkantong tebal yang tidak suka Trump nyapres lagi. Selain itu, Haley bisa mengalahkan semua pesaingnya dari Partai Republik, termasuk Gubernur Florida Ron DeSantis, mantan Wakil Presiden Mike Pence dan Senator Tim Scott, rekannya dari South Carolina.

Di kubu Biden, Haley dipuji karena berani menyampaikan kebenaran atas buruknya Trump. Sementara dalam akun sosial Truth Social, Trump mengajak pendukung Haley ikut dalam gerakan --yang dia istilahkan--ter­besar dalam sejarah Paman Sam. “Mari kita bersama mengalahkan musuh besar bersama, Joe Biden, yang sudah merusak negara ini,” tulis Trump, Rabu (6/3/2024).

Baca juga : Ganjar, Sabar Ya!

Pemilu ini diperkirakan akan menimbulkan perpecahan di negara yang sudah terpecah be­lah oleh polarisasi politik. Biden telah menganggap Trump sebagai ancaman nyata terhadap prinsip-prinsip demokrasi, sementara Trump berusaha mengajukan kembali klaim bahwa sejatinya, dia menang pada 2020. DAY

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 14, edisi Jumat, 08 Maret 2024 dengan judul "Nikki Haley Akhirnya Mundur, Trump-Biden Rebutan Pendukung Tambahan"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.