Dark/Light Mode

2 Tewas, 14 Luka-luka, 4 Luka Berat

Resor Ski Mewah Di Prancis Dilalap Si Jago Merah

Minggu, 20 Januari 2019 16:02 WIB
Resort ski Courchevel, Perancis dilalap api pada Minggu  (10/1) subuh waktu setempat. Banyak korban yang menyelamatkan diri, turun dari balkon hanya berpakaian seadanya, di tengah dinginnya suhu kota. (Foto: BBC)
Resort ski Courchevel, Perancis dilalap api pada Minggu (10/1) subuh waktu setempat. Banyak korban yang menyelamatkan diri, turun dari balkon hanya berpakaian seadanya, di tengah dinginnya suhu kota. (Foto: BBC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kebakaran besar terjadi di resor ski mewah Courchevel, Perancis, Minggu (20/1) subuh. Pihak berwenang setempat menyatakan, musibah ini menelan 2 korban jiwa, 14 luka-luka, dan 4 luka berat.

Baca juga : Atraksi Budaya Indonesia Meriahkan Matka Nordic Travel Fair 2019

Api dilaporkan menjalar dari mess pekerja resor. Secara keseluruhan, ada tiga bangunan yang dilalap api. 70 pemadam kebakaran berjuang mengendalikan kobaran api. Mereka menggunakan tangga untuk mengevakuasi korban yang terjebak di gedung berlantai tiga itu.

Baca juga : Nonton Teater Musikal Kehidupan Jaman Dulu

Satu video yang diposting di media sosial, memperlihatkan korban yang melompat dari jendela lantai atas untuk menyelamatkan diri dari jilatan si jago merah. Postingan lain menunjukkan, puluhan orang dievakuasi ke jalan raya secara bersama-sama.

Baca juga : Lolos Mosi Tak Percaya, May Kumpulin Pimpinan Parpol

Hingga kini, penyebab kebakaran masih belum diketahui pasti. Media lokal melaporkan, bangunan tersebut dihuni 60 pekerja resor. Termasuk, pekerja asing. [HES/bbc] 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.