Dark/Light Mode

Bankir Banting Setir Jadi Chef, Sukses Sabet Michelin Star

Kamis, 17 Februari 2022 17:59 WIB
Chef Ton Thitied Tassanakajohn (Foto homeisallabout)
Chef Ton Thitied Tassanakajohn (Foto homeisallabout)

 Sebelumnya 
Pencapain tersebut membuat Ton menyebut ibunya sebagai pahlawannya. “Ibu adalah orang yang mewujudkan impian saya dan saya harus berterima kasih padanya untuk itu,” katanya penuh syukur.

Le Du, yang berarti “musim” dalam bahasa Thailand, berganti menu setiap beberapa bulan, kecuali satu hidangan khas, berupa udang sungai dari sungai Tapi di Surat Thani, kota di Thailand selatan.

Baca juga : Ganda Putra Korsel Jalani Wajib Militer

Udang itu dipanggang dan disajikan dengan dua jenis nasi dari pegunungan di utara kota Pai dan kemudian dicampur dengan terasi, bumbu dan brisket rasa tom yum.

“Sebelum saya membuka restoran, banyak orang menganggap makanan Thailand murah. Kemudian saya dirikan La Du sebagar representasi era baru restoran Thailand yang menggunakan 100 persen bahan-bahan lokal yang terbaik,” ujar Ton.

Baca juga : Nggak Betah Di Chelsea, Lukaku Ngarep Balik Ke Inter Milan

Filosofi kuliner ini dia dapat selama pengalaman bekerja di banyak restoran Michelin Star di New York. Seperti Eleven Madison Park, The Modern dan Jean-Georges.

Kala itu, Ton ingin menerapkan apa yang telah dia pelajari sekembalinya ke Thailand. Namun, dia kecewa dengan kuliner lokal yang tidak beragam.

Baca juga : Baim Wong Resmi Jadi Presiden Klub Basket Satria Muda Pertamina

"Pilihan makanan lokal terasa membosankan. Semua orang menyajikan makanan yang sama dan semuanya adalah bahan impor. Semua orang hanya makan masakan Prancis, Italia, dan Jepang," tutur Ton.

"Akhirnya, saya putuskan bahwa sudah waktunya harus berubah," ujar Ton yang juga seorang sommelier bersertifikat.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.