Dark/Light Mode

Bersihkan Kendaraan di Musim Covid-19

Setir Mobil Lebih Kotor Daripada Dudukan Toilet

Rabu, 25 Maret 2020 16:32 WIB
Bersihkan Kendaraan di Musim Covid-19 Setir Mobil Lebih Kotor Daripada Dudukan Toilet

RM.id  Rakyat Merdeka - Menjaga kebersihan tubuh dan rajin mencuci tangan tidak menjamin menghentikan kita terpapar infeksi Sars-Cov-2, keluarga virus corona yang menyebabkan Covid-19. Sebab, masih bisa menetap di semua permukaan kendaraan kita. Salah satunya mobil.

Jadi, bagaimana memastikan kebersihan interior mobil agar bebas virus corona baru ini?

Mudah saja, semua hanya perlu sabun pembersih biasa. "Membersihkan dengan sabun biasa bisa menghilangkan virus apapun yang menempel pada mobil tanpa merusak permukaan interior," terang pihak Car and Driver kepada centredaily.com.

Baca juga : Tekan Penyebaran Covid-19, Bank DKI Kurangi Operasional Kantor Layanan

Tidak disarankan menggunakan pemutih untuk membersihkan permukaan mobil. Meski pemutih efektif membasmi kuman dan virus, pemutih dapat merusak permukaan kendaraan.

Sama seperti kita yang harus mencuci tangan dengan sabun minimal selama 20 detik, membersihkan interior mobil juga tidak berbeda.

"Membersihkannya bukan hanya disabuni lalu dibilas. Harus dibiarkan sebentar agar sabun bisa menyapu virus. Sabun juga butuh waktu untuk membabat virus-virus yang menempel," lanjut Car and Drive.

Baca juga : Cegah Covid-19, Pertamina Monitor Pekerja Melalui Aplikasi MyDoctor

Merujuk ke Kelley Blue Book, hand sanitizer dan tisu antiseptik juga bisa dipakai untuk membersihkan permukaan mobil. 

Jika mobil anda memiliki permukaan layar sentuh, bersihkan dengan kain serat mikro/ microfiber agar tidak merusak layar. Area yang perlu dibersihkan dengan sempurna adalah tempat sandaran tangan, layar petunjuk di dashboard, area cup board, kisi-kisi pendingin udara, kenop pintu dan yang paling utama adalah kemudi mobil.

"Kami sarankan untuk membersihkan setir mobil dengan menyeluruh. Karena si sana ada empat kali lebih banyak kuman dari dudukan toilet. Jumlah kuman dan virus tersebut bisa terus bertambah banyak karena area setir memiliki lekukan yang banyak," jelas Market Watch dikutip CNet.

Baca juga : Tekan Penyebaran Covid-19, PM Italia Keluarkan Dekrit Baru

"Pastikan tangan anda dibersihkan sebelum dan sesudah membersihkan mobil," ujar presiden AMMO NYC, Larry Kosalia.

Berdasarkan statistik yang dibuat CarRentals.com untuk kawasan Amerika Serikat, ternyata ada 33 persen orang membersihkan mobil mereka setahun sekali dan 12 persen pemilik mobil tidak pernah membersihkan mobil mereka sama sekali.

Di Negeri Paman Sam itu sudah ada 35 ribu kasus infeksi virus  dan angkanya makin bertambah. [DAY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.