Dark/Light Mode

Rayakan HUT RI

Gelar Lomba Agustusan Online Aja Deh

Senin, 10 Agustus 2020 19:40 WIB
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani meminta gelaran lomba Agustusan yang biasanya digelar meriah oleh warga ditiadakan. Pasalnya, perayaan HUT RI ke-75 kali ini berlangsung di tengah pandemi Corona Covid-19.

"Lomba di bulan Agustus ini identik untuk merayakan hari kemerdekaan kita. Selain ada upacara bendera, beragam perlombaan ikut memeriahkan bulan ini. Itu sudah berjalan dari dulu, dan jadi budaya sekarang," kata Zita kepada RMco.id, Minggu (9/8).

Dikatakannya, pandemi tidak jadi alasan untuk tidak melakukan perayaan HUT RI. Hanya saja, bentuk perayaannya tidak boleh menimbulkan keramaian.

Baca juga : INTI Gelar Seminar Online Lawan Covid-19

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyatakan, masih banyak lomba yang bisa dilaksanakan, seperti lomba menulis puisi, cerpen perjuangan pahlawan, atau karya ilmiah. Lomba-lomba ini bisa dilaksanakan tanpa harus berkumpul atau bertatatp muka.

"Lomba online saja deh. Kan bisa dikumpulkan dan diumumkan melalui media sosial. Kalau yang sifatnya olahraga, tarik tambang, balap karung, panjat pinang, mungkin sebaiknya tidak dilaksanakan dulu tahun ini. Karena berisiko menjadi titik kumpul, banyak warga yang nonton," sarannya.

Selain itu, merayakan HUT RI tak hanya dengan lomba. Kata Zita, bisa dengan menonton film perjuangan. Pemerintah bisa menginstruksikan semua stasiun TV untuk memutarnya serentak.

Baca juga : Nggak Mau Ada Klaster Baru, Wakil Ketua DPRD DKI Minta Aneka Lomba 17 Agustusan Disetop Dulu

"Bisa juga dengan mengadakan diskusi webinar kepemudaan, untuk bahan refleksi kita. Intinya masih ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk merayakan HUT RI di tengah pandemi," pungkasnya.

Diketahui, penambahan harian positif Covid-19 di Jakarta kembali menggila. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta tengah mengkaji lomba apa saja yang boleh dilakukan dalam peringatan HUT RI pada 17 Agustus mendatang.

"Tentu kita akan kaji jenis lomba apa saja yang boleh dilakukan. Kita akan lihat jenis kegiatannya. Kalau aspek kesehatannya tidak membahayakan dan tidak menyebabkan penularan, ya boleh-boleh saja. Nanti sebelum pelaksanaan 17-an, ada kebijakan yang kami keluarkan," kata Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin, di Jakarta.

Baca juga : Pegadaian Gelar Rapid Test Massal

Misalnya saja lomba panjat pinang, dia menegaskan lomba khas 17 Agustusan itu tampaknya akan susah dilaksanakan. Soalnya intensitas kontak antar orang dalam lomba tersebut terbilang tinggi. Apalagi tidak memungkinkan orang pakai masker dalam lomba ini. Karenanya, kegiatan ini dipastikan tak boleh dilakukan.

Apakah akan ada sanksi bagi warga atau lingkungan yang nekat ngadai lomba Agustusan? Kata Arifin, masih ada waktu untuk sosialisasi dan membatalkan acara yang sudah direncanakan. "Ya sekali lagi kami sampaikan, masih ada waktu untuk mengedukasi. Masih ada waktu untuk mengingatkan agar kegiatan atau aktivitas warga yang berpotensi terjadi penularan, sebaiknya ditiadakan," tandasnya. FAQ

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.