Dark/Light Mode

Warga Bantaran Sungai Diminta Hati-hati, Pos Pantau Cipinang Hulu Siaga III

Sabtu, 6 Februari 2021 02:30 WIB
Ilustrasi banjir di wilayah Kampung Melayu, Jakarta Timur (Foto: Dwi Pambudo/RM)
Ilustrasi banjir di wilayah Kampung Melayu, Jakarta Timur (Foto: Dwi Pambudo/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyampaikan peringatan dini bencana atau Disaster Early Warning System (DEWS) banjir pada Sabtu (6/2) pukul 01.00 WIB, melalui akun Twitter resmi @BPBDJakarta.

Warga bantaran sungai diminta berhati-hati, karena tinggi muka air (TMA) di Pos Pantau Cipinang Hulu telah mencapai 155 cm, cuaca mendung. Saat ini, Pos Pantau Cipinang Hulu berstatus Waspada/Siaga 3.

Baca juga : Warga Majene Diminta Hati-hati, Kemungkinan Ada Gempa Susulan

Dalam waktu 4,5 jam, air diprediksi akan sampai di Pos Pantau PA Pulo Gadung, yang merupakan tempat pemantauan potensi banjir Jakarta untuk aliran sungai sungai Sunter.

Wilayah yang dilalui aliran sungai adalah Cibubur, Cipinang, Cipinang Besar Selatan, Cipinang Besar Utara, Dukuh, Halim Perdana Kusuma, Kebon Pala, Kramat Jati, Makasar, Pekayon, Pinang Ranti, dan Rambutan.

Baca juga : Muhadjir: Laporkan Bila Ada Pemotongan Bansos

BPBD DKI juga menginformasikan peringatan dini cuaca pada Sabtu (6/2) pukul 02.20 s.d 05.00 WIB. Potensi hujan sedang lebat, yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang terjadi diprediksi dalam periode waktu tersebut.

"Kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, para Camat dan Lurah daerah rawan banjir atau longsor, diminta untuk mengantisipasi dengan menyiapkan Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum (PPSU) dan Satgas Banjir/ Petugas Kebersihan Luar Gedung Dinas Sumber Daya Alam (PKLG DSDA)Kecamatan. Hubungi 112 apabila membutuhkan," imbau BPBD DKI. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.