Dark/Light Mode

Flyover Lenteng Agung Sudah Beroperasi

Jalanan Masih Macet Dan Pemotor Lawan Arus

Minggu, 18 April 2021 06:10 WIB
Pengendara kendaraan bermotor melintas di flyover Lenteng Agung, Jakarta. (Foto: Khairizal Anwar/RM)
Pengendara kendaraan bermotor melintas di flyover Lenteng Agung, Jakarta. (Foto: Khairizal Anwar/RM)

 Sebelumnya 
“Ke depan setiap lintasan kereta api akan ditutup. Apalagi di sini sering terjadi kecelakaan, terjadi kemacetan. Sekarang dengan adanya Tapal Kuda, arus sudah mulai lancar di jam-jam sibuk,” klaimnya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria berjanji akan melebarkan jalanan di sekitar flyover Tapal Kuda, Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Rencana pelebaran jalan menyusul kemacetan yang terjadi di kawasan tersebut.

Baca juga : Demi Tumbuh Kembang Anak Yang Baik, Jangan Kasih Sarapan Mie Instan

“Sekarang masih macet. Nanti akan dilakukan pelebaran. Tidak hanya agar pengguna bisa lebih baik dan cepat, tapi juga biar tidak macet,” kata Riza.

Riza memastikan pembangunan proyek flyover Tapal Kuda sudah melalui kajian.

Baca juga : Tetap Beroperasi, Garuda Dan ASDP Lagi Otak-atik Jadwal

“Tidak mungkin kami membuat suatu kebijakan untuk mengurangi kemacetan di satu titik, malah menimbulkan kemacetan di titik lain. Tidak begitu,” bantahnya.

Diketahui, Flyover Lenteng Agung memiliki panjang 430 meter di sisi barat dan 450 meter di sisi timur dengan lebar 6,5 meter. Sedangkan Flyover Tanjung Barat sisi barat mencapai 540 meter dan sisi timur 590 meter.

Baca juga : Jika Demokrasi Tak Jalan Pemerintahan Bisa Jatuh

Kedua Flyover ini dirancang dengan mengambil bentuk seperti tapal kuda yang saling membelakangi. Proyek pembangunan dua jalan layang ini sejak Oktober 2019 itu menghabiskan total anggaran Rp 306 miliar. Rinciannya, Rp 163 miliar untuk proyek flyover Tanjung Barat dan Rp 143 miliar untuk flyover Lenteng Agung. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.