Dark/Light Mode

DNR Donasi Enovid Nose Sanitizer Untuk Timnas Sepakbola Indonesia

Selasa, 22 Februari 2022 21:10 WIB
DNR Distribution (ZBRA) menyumbangkan Enovid Nose Sanitizer kepada Timnas Sepakbola Indonesia. (Foto: Istimewa)
DNR Distribution (ZBRA) menyumbangkan Enovid Nose Sanitizer kepada Timnas Sepakbola Indonesia. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - DNR Distribution (ZBRA), distributor tunggal produk Enovid, menyumbangkan produk nose sanitizer kepada Shin Tae Yong untuk para punggawa Timnas Sepakbola Indonesia.

"Saya memberikan donasi Enovid sebanyak 100 botol ke kawan lama saya Shin Tae Yong. Diharapkan dengan pemakaian Enovid Nose Sanitizer kepada para pemain Timnas sepakbola Indonesia, dapat mencegah penularan virus, sehingga para pemain dapat terus berlatih dan dapat bertanding di berbagai kejuaraan," ucap Agus Mulyono, Corporate Advisor DNR Distribution dalam keterangannya, Selasa (22/2).

Baca juga : AS Donasikan Alat Medis Untuk Rumah Sakit Muhammadiyah Dan Aisyiyah

Enovid Nose Sanitizer saat ini telah resmi masuk di Indonesia. Hal tersebut dapat dilihat dalam keluarnya ijin Alat Kesehatan Luar (AKL) yang sudah terdaftar di Kemenkes.

Importir resmi Enovid adalah Pt. Laniros, perusahaan yang bergerak di bidang kesehatan secara nasional. Enovid sendiri adalah produk yang dikembangkan oleh perusahaan asal Kanada, Sanotize.

Baca juga : BNI Siapkan Layanan Beyond Banking Untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Sanotize telah melakukan uji klinis fase 3 yang telah diselesaikan dengan hasil yang baik, yakni mengurangi viral load di saluran pernafasan atas sebesar 95 persen dalam waktu 24 jam, dan 99 persen dalam waktu 72 jam.

Enovid mengandung Nitric Oxide dalam konsentrasi terapeutik dan formulasi inilah yang dipatenkan dan diberi nama Nitric Oxide Releasing Solution atau NORS. NORS sendiri adalah teknokogi platform yang bisa menciptakan fresh nitric oxide dalam kadar terukur yang terbukti dapat membunuh virus.

Baca juga : Resmi Masuk Indonesia, DNR Jadi Distributor Tunggal Enovid Nose Sanitizer

Enovid mempunyai 3 fungsi kerja yaitu merangkap, menonaktifkan, dan membunuh virus di saluran pernafasan atas. Enovid sudah digunakan di negara lain sebagai alat kesehatan yang dapat melindungi masyarakatnya dari semua jenis virus, termasuk Covid-19.

"Sangat disayangkan kami tidak mengetahui produk Enovid ini lebih cepat,  diketahui tim kami tidak bisa mengikuti turnamen AFF di Kamboja. Kami memprioritaskan kesehatan, maka itu, pihak PSSI memutuskan tidak mengikuti turnamen AFF. Dengan Enovid kami merasa dapat membantu saya dan tim kedepan. Saya berterima kasih atas donasi ini," ucap Shin Tae Yong. [TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.