Dark/Light Mode

Carut Marut Wajah Reklame Kota Bandung, KPK Diminta Turun Tangan

Jumat, 25 Februari 2022 13:33 WIB
Carut Marut Wajah Reklame Kota Bandung, KPK Diminta Turun Tangan

 Sebelumnya 
Aat menyampaikan, saling keterkaitan berbagai pihak ini membuat permasalahan tidak pernah usai.

"Kesemrawutan reklame pun dapat menjadi cerminan ketidakberdayaan atas adanya invisible hand dari kekuasaan. Dan carut marutnya birokrasi pelayanan dan penegakan hukum Perda," jelasnya.

Baca juga : Ratusan Triliun Duit Pemda Ngendap Di Bank, Anak Buah AHY Minta Sri Mul Turun Tangan

Pemkot Bandung, tambah Aat, harus jujur mengakui jika tak berdaya menghadapi kekuatan oligarki dan intervensi kekuasaan.

Menurutnya, ada baiknya Pemkot Bandung meminta bantuan supervisi KPK dalam melakukan penyempurnaan regulasi dan tindakan penegakan hukumnya.

Baca juga : Kasus Suap Eks Wali Kota Banjar, KPK Panggil Ketua DPD PKB Dan PAN

"Pekerjaan rumah yang sungguh tidak ringan bagi Wali Kota Bandung, di sisa masa jabatannya saat ini untuk menyelamatkan wajah kota dari polusi visual akibat brutalisme dan vandalisme reklame," pungkasnya. [DR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.