Dark/Light Mode

Minta Politisi Surveinya Jelek Jangan Nyapres

Puteri Gus Dur Nyindir Imin..?

Kamis, 23 Juni 2022 07:30 WIB
Putri Gus Dur, Yenny Wahid. (Foto: @yennywahid).
Putri Gus Dur, Yenny Wahid. (Foto: @yennywahid).

 Sebelumnya 
“Itu tentunya dapat merugikan konstituen baik NU maupun PKB, orang NU yang ada di PKB,” sambung Direktur Wahid Foundation ini.

Apa tanggapan PKB? Anak buah Imin di PKB tentu saja tidak terima, Imin disebut tidak pantas diusung sebagai capres. Politisi PKB, Luqman Hakim menegaskan, Imin merupakan kader terbaik PKB dan memenuhi kompetensi untuk nyapres.

Baca juga : Bamsoet: Jangan Lagi Goreng-goreng Isu Penundaan Pemilu

“Ketua Umum partai politik adalah kader terbaik suatu partai politik. Maka, bukan hanya layak, tetapi keharusan bagi Gus Muhaimin sebagai Ketum DPP PKB untuk maju dalam Pilpres 2024 mendatang,” kata Luqman, kepada Rakyat Merdeka, tadi malam.

Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin juga sepakat, bahwa sentilan Yenny soal politisi yang ngotot nyapres jelas mengarah ke Imin. “Karena keduanya kan berseteru saat ini. Yenny kan PKB kubunya Gusdur,” kata Ujang, ketika dikonfirmasi. “Arah sindiran itu ke Cak Imin. Bagi saya, sangat jelas kemana. Ini adalah sindiran yang spesifik,” sambungnya.

Baca juga : Kinerja Kejagung Diapresiasi, Tapi Masih Harus Digenjot

Namun, ia mahfum jika politisi kerap menggunakan kalimat bersayap dalam melontarkan kritiknya. “Politisi selalu begitu, selalu bersayap, sosok yang dituju tidak disebutkan namanya,” tutup Ujang sambil ketawa. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.